Hasil Malaysia Masters 2022: Apriyani/Fadia ke Perempat Final, Tercatat Bekuk 7 Ganda Putri Top 10 Dunia

Bola.net - Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, sukses mengalahkan ganda peringkat 9 dunia, Gabiela Stoeva/Stefani Stoeva, lewat dua gim langsung pada babak kedua Malaysia Masters 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (7/7/2022).
Apriyani/Fadia menang atas duet Stoeva dengan skor 21-18 dan 21-17 dan berhak melaju ke babak perempat final. Mereka nantinya akan menantang pemenang dari laga antara Yuki Fukushima/Saya Hirota (Jepang) vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia).
Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva pun kini menjadi ganda putri top 10 ketujuh yang dikalahkan Apriyani/Fadia semenjak debut mereka berpasangan, yakni tepatnya di SEA Games 2021 Vietnam.
Deretan Ganda Putri Top 10 yang Dibekuk Apriyani/Fadia

Sebelumnya, Apriyani/Fadia menumbangkan ganda putri Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (peringkat 8). Jongkolphan/Rawinda adalah pasangan top 10 pertama yang mereka kalahkan, yakni pada perempat final nomor perorangan SEA Games 2021.
Lee So Hee/Shin Seung Chan dari Korea Selatan adalah pasangan top 10 kedua yang dikalahkan Apriyani/Fadia. Tak tanggung-tanggung, mereka melibas ganda putri peringkat 3 dunia itu dua gim langsung 21-14, 21-14 di perempat final Indonesia Masters 2022.
Minionswati lalu melibas ganda peringkat 10 dunia asal Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, di semifinal Indonesia Masters 2022.
Juga Kalahkan Peringkat 1 Dunia

Apriyani/Fadia kemudian melibas peringkat 6 dunia, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, pada babak pertama Indonesia Open 2022. Setelahnya, giliran peringkat 5 dunia, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, yang digasak pada babak kedua Malaysia Open 2022.
Apriyani/Fadia lalu mengalahkan ganda putri peringkat 1 dunia asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, pada babak perempat final Malaysia Open 2022. Ini juga merupakan aksi balas dendam mereka usai kalah dari Chen/Jia di final Indonesia Masters 2022.
Tiga pasangan top 10 yang belum bertemu Apriyani/Fadia adalah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang), yang merupakan peringkat 2 dunia, dan juga Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan), yang merupakan peringkat 4 dunia.
Disadur dari: Bolacom (Wiwig Prayugi) | Dipublikasi: 7 Juli 2022
Baca juga:
- Jadwal Siaran Langsung Malaysia Masters 2022 di RCTI Plus Hari Ini
- Hasil Malaysia Masters 2022: Apriyani/Fadia Lolos ke 16 Besar, Lelah Tapi Masih Tekad Gaspol
- Hasil Malaysia Masters 2022: Febriana/Amalia ke Babak Utama, Febby/Ribka ke Babak Kedua
- Hasil Malaysia Masters 2022: Putri KW dan Zacha/Bela Melaju ke Babak Utama
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR