
Bola.net - Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, sukses meraih kemenangan dalam laga babak pertama Singapore Open 2024 di Singapore Indoor Stadium, Singapura, pada Rabu (29/5/2024).
Dejan/Gloria membekuk wakil Hong Kong yang juga jadi unggulan ketujuh, Tang Chun Man/Tse Ying Suet dengan skor 21-4, 21-15, sehingga berhasil menyabet tiket ke babak kedua alias 16 besar.
Dejan/Gloria langsung tampil dominan di gim pertama. Mereka bahkan unggul telak 11-2 saat mencapai interval. Tang/Tse juga tak bisa memberikan perlawanan jitu usai jeda, membuat Dejan/Gloria menang mudah dengan skor 21-4.
Adang Momentum Lawan di Gim Kedua

Pada gim kedua, Tang/Tse tampil dengan strategi berbeda, yang membuat Dejan/Gloria harus bekerja lebih keras. Tang/Tse beberapa kali menyerang, tetapi tetap melakukan kesalahan-kesalahan sendiri yang membuat Dejan/Gloria terus unggul saat jeda dengan skor 11-5.
Tang/Tse mencoba mempersempit margin dengan meraih tiga poin beruntun dan membuat skor menjadi 9-12. Namun, Dejan/Gloria tak tinggal diam dan segera mengadang momentum lawan. Mereka akhirnya menang 21-15 dan mengamankan tiket babak 16 besar.
Anthony Ginting ke 16 Besar Tanpa Main

Di lain sisi, pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melaju ke babak 16 besar tanpa harus bertanding. Pasalnya, Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia, memutuskan mundur akibat cedera hamstring.
"Anthony Sinisuka Ginting menang walkover (WO) atas tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia yang memutuskan mundur dari Singapore Open 2024. Lee mundur dari pertandingan karena menderita cedera hamstring. Jaga kondisi di babak 16 besar, Ginting!" tulis PBSI via X.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR