
Bola.net - Ganda putra Indonesia, Sabar Gutama/Reza Pahlevi mendapatkan perpanjangan kontrak dari sponsor. Keduanya sempat sukses menembus sebelas besar ranking BWF.
Sepanjang 2024, pencapaian Sabar/Reza terbilang gemilang. Keduanya beberapa kali masuk babak final Super 100 sampai 750, juga sekali berhasil menjadi juara.
Sabar/Reza tampil di podium tertinggi pada saat Spanyol Masters. Keduanya keluar sebagai runner-up di Orleans Masters, Hong Kong Open, Macau Open, dan China Masters.
Berdasarkan ranking ganda putra BWF pada 14 Januari 2025, Sabar/Reza bertengger di peringkat kesebelas. Keduanya mengoleksi 69,190 poin dari 18 turnamen.
Turun di Indonesia Masters 2025
Terdekat, pasangan non pelatnas PBSI itu akan turun di Indonesia Masters 2025. Turnamen BWF World Tour Super 500 itu bakal diadakan pada 21-26 Januari 2025 di Istora Senayan, Jakarta.
Sabar/Reza semakin bersemangat untuk menyongsong Indonesia Masters. Pasalnya, kontrak kerja sama antara keduanya dengan Waroeng Steak & Shake berlanjut sampai setahun lagi.
"Ya pastinya kami juga pengen lebih baik lagi di tahun ini. Dukungan ini sangat penting karena kami profesional. Pastinya sponsor ini sangat membantu kami saat berangkat pertandingan," ujar Sabar.
Christian Adinata Susul Sabar Gautama / Reza Pahlevi
Selain Sabar/Reza, pebulutangkis Indonesia lainnya, Christian Adinata juga mendapatkan dukungan dari Waroeng Steak Indonesia. Adinata juga bukan pebulutangkis pelatnas.
Namun, Adinata tidak akan mengarungi Indonesia Masters. Pasalnya, kondisinya masih belum memungkinkan. Ia terus fokus untuk memulihkan cedera ACL. Targetnya comeback adalah pada Maret 2025.
"Ya ini pengalaman baru kami memberi dukungan atlet tunggal. Christian Adinata masih muda, berprestasi, lumayan bagus juga. Intinya kami siap suport buat pebulutangkis muda Indonesia," imbuh Yuga Adhyaksa, Komisaris PT Waroeng Steak Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BWF Tour Finals 2024: Jonatan Christie & Sabar/Reza Menang, Ana/Tiwi Tumbang
Bulu Tangkis 13 Desember 2024, 20:23
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR