
Bola.net - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, sukses memastikan tempat di perempat final pada Denmark Open 2019. Sayangnya, hasil berbeda diraih tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, yang harus angkat koper.
Tommy meraih kemenangan atas wakil Prancis, Brice Leverdez. Tommy membutuhkan waktu 34 menit untuk memastikan kemenangan dengan skor 21-19 dan 21-12.
Pada babak perempat final, Tommy akan berhadapan dengan wakil Thailand, Sitthikom Thammasin. Tommy memiliki catatan pertemuan imbang dengan pemain Thailand tersebut.
Sementara itu, Shesar angkat koper dari Denmark setelah kalah dari wakil Taiwan, Chou Tien Chen. Shesar kalah dua gim langsung dengan skor 17-21, 14-21. Kekalahan tersebut menjadi kekalahan ketiga Shesar dari Chou Tien Chen.
Shesar Akui Terburu-buru
Shesar pun mengaku sejatinya ia telah menemukan pole permainan Chou Tien Chen, namun justru kelewat terburu-buru ingin mematikan lawan. Shehar mengakui seharusnya ia lebih bersabar.
“Hal ini akhirnya menguntungkan buat Chou. Dia seperti tinggal menunggu kesalahan saya dan menyerang saat dapat kesempatan. Tentunya saya penasaran banget lawan Chou ini. Tiga kali ketemu saya selalu kalah," jelas Shesar via rilis PBSI.
"Saya sudah mempelajari permainan lawan. Tapi dia juga mungkin sudah hapal dengan pukulan saya. Harapannya semoga di pertemuan berikutnya, saya bisa menang dari Chou,” lanjutnya.
Jonatan Christie Juga Kandas
Sama seperti Shesar, tunggal putra andalan Indonesia, Jonatan Christie juga harus angkat koper. Jonatan kalah dari pemain Denmark, Rasmus Gemke dengan skor 21-17 dan 23-21.
Di sektor ganda putra, pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mendapat tiket gratis ke perempat final Denmark Terbuka 2019, setelah lawannya yang berasal dari Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, memutuskan mundur dari pertandingan.
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Aditya Wicaksono/Editor: Wiwig Prayugi/Dipublikasi: 17 Oktober 2019
Baca Juga:
- Jonatan Kandas, 2 Ganda Putra Lolos ke Perempat Final Denmark Open 2019
- Hafiz/Gloria Ingin Tangguh Hadapi China di Babak Kedua Denmark Open 2019
- Pasangan Ganda Lain Ikut Kevin/Marcus ke Babak Kedua Denmark Open 2019
- Lolos ke Babak Kedua, Kevin/Marcus Bidik Juara Denmark Open 2019
- Hasil Undian Tim Bulu Tangkis Indonesia di SEA Games 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tommy Sugiarto ke Perempat Final, Shesar Hiren Angkat Koper di Denmark Open 2019
Bulu Tangkis 18 Oktober 2019, 08:32
-
Jonatan Kandas, 2 Ganda Putra Lolos ke Perempat Final Denmark Open 2019
Bulu Tangkis 18 Oktober 2019, 08:07
-
Hafiz/Gloria Ingin Tangguh Hadapi China di Babak Kedua Denmark Open 2019
Bulu Tangkis 17 Oktober 2019, 09:05
-
Pasangan Ganda Lain Ikut Kevin/Marcus ke Babak Kedua Denmark Open 2019
Bulu Tangkis 17 Oktober 2019, 08:52
-
Lolos ke Babak Kedua, Kevin/Marcus Bidik Juara Denmark Open 2019
Bulu Tangkis 16 Oktober 2019, 15:10
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR