Bola.net - Bek serba bisa Bayern Munchen David Alaba mengaku terhormat disebut masuk radar transfer Barcelona.
Alaba sudah menjadi pilar utama Bayern sejak ia mentas ke tim senior klub Bavaria itu sejak tahun 2010. Ia jadi penghuni tetap pos bek kiri klub tersebut.
Namun sebenarnya cukup sering dikaitkan dengan Barcelona. Gosip itu timbul dan tenggelam.
Belakangan namanya santer dikaitkan lagi dengan Blaugrana. Hal tersebut tak lepas dari kontraknya dengan Bayern yang akan berakhir dua tahun lagi.
Di sisi lain Bayern juga baru saja membeli bek kiri baru yakni Lucas Hernandes. Ia dibeli dengan harga 80 juta euro dari Atletico Madrid. Ia memecahkan rekor pembelian di klub tersebut.
Alaba pun disebut terusik dengan kedatangan Hernandes. Ia pun dikabarkan siap untuk hangkang dari Allianz Arena.
Fokus
Saat ini David Alaba masih bergabung dengan skuat Bayern Munchen yang menjalani tur pra musim di Amerika. Ia juga ikut bermain saat timnya berhadapan dengan Real Madrid di ajang International Champions Cup.
Bayern saat ini akan bermain melawan AC Milan. Di tengah persiapannya lawan Rossoneri, ia ditanya terkait gosip tersebut.
"Tentu saja, ini sebuah pengakuan. Ini suatu kehormatan bagi saya," jawabnya seperti dilansir Goal International.
Akan tetapi ia menegaskan bahwa saat ini ia hanya ingin fokus kepada Bayern.
"Fokus saya sepenuhnya pada Bayern di sini di Amerika dan pada pra-musim. Saya ingin berkonsentrasi pada hal-hal yang hakiki," pungkasnya.
Barcelona sendiri butuh bek kiri baru. Mereka membutuhkannya sebagai kompetitor untuk Jordi Alba.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alaba Merasa Terhormat Dihubungkan Dengan Barcelona
Bundesliga 23 Juli 2019, 22:55
-
Meski Ada Griezmann, Barcelona Takluk dari Chelsea di Rakuten Cup 2019
Lain Lain 23 Juli 2019, 19:28
-
3 Alasan Liverpool Harus Pulangkan Philippe Coutinho
Editorial 23 Juli 2019, 13:08
-
Ikut Tren, Barcelona Bikin Akun Resmi TikTok
Bolatainment 23 Juli 2019, 13:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR