
Bola.net - Raksasa La Liga Barcelona dikabarkan sangat bernafsu untuk memberikan kontrak berdurasi tiga tahun pada Robert Lewandowski.
Sekarang ini masa depan Lewandowski di Bayern Munchen tak jelas. Hal ini terkait kontraknya yang berlaku sampai 2023 mendatang.
Ada kans ia tidak memperpanjang kontraknya di Bayern. Pasalnya Lewandowki juga disebut siap cabut demi mencari tantangan baru sebelum gantung sepatu.
Beberapa klub kemudian dikaitkan dengan Lewandowski. Sebut saja Barcelona, Manchester City, Liverpool, hingga Manchester United.
Hambatan Barcelona untuk Kontrak Lewandowski
Namun belakangan ini muncul kabar bahwa Barcelona disebut sebagai yang paling ngebet untuk bisa mendatangkan Robert Lewandowski. Kabarnya Blaugrana sudah dua kali bersua dengan Pini Zahavi, agen striker Polandia tersebut.
Lewandowski pun disebut siap gabung Barcelona. Ia makin yakin pindah ke Camp Nou karena terkesan dengan gaya main yang dipertontonkan oleh Xavi.
Namun ada hambatan bagi Barcelona. Kabarnya Bayern enggan melepas mereka ke Camp Nou.
Barcelona Ngebet Kontrak Lewandowski
Meski demikian Barcelona tak menyerah untuk bisa mendatangkan Robert Lewandowski. Mereka kini dikabarkan siap berjuang maksimal agar bisa mengamankan tanda tangan striker 33 tahun tersebut.
Kabar ini dilansir oleh Sport. Mereka menyebut bahwa Barcelona berniat memberikan Lewandowski kontrak berdurasi tiga tahun.
Laporan itu juga menambahkan bahwa Lewandowski akan menerima tawaran dari Barcelona. Meskipun sebelumnya ia meminta agennya untuk mengeksplorasi tawaran-tawaran dari klub Eropa lainnya.
Blaugrana sendiri akan butuh penyerang baru musim depan. Sebab mereka kemungkinan akan ditinggalkan oleh Memphis Depay dan Ousmane Dembele.
Isyarat Istri Lewandowski
Spekulasi kepindahan Robert Lewandowski ke Barcelona makin berhembus kencang dalam dua hari terakhir. Pasalnya istri Lewandowski yakni Anna Lewandowska tengah belajar bahasa Spanyol sekarang ini.
Hal tersebut terungkap dalam unggahan Instagram Story-nya. "Hallo teman-teman! Saya mulai belajar bahasa Spanyol! Ada tips? Beri tahu saya!"
(c) Instagram Story/annalewandowskahpba
Jadwal Pertandingan Barcelona
Jadwal pertandingan Barcelona berikutnya:
Pertandingan: Barcelona vs Cadiz
Venue: Camp Nou
Hari: Selasa, 19 April 2022
Jam: 02.00 WIB
Klasemen Bundesliga
(Sport)
Gosip Lainnya:
- Mau Mbappe dan Haaland, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Real Madrid
- Siapa Minat? Chelsea Siap Lepas Lukaku Akhir Musim Ini
- Bukan Madrid, Haaland Ngebetnya Gabung Manchester City
- Fantastis! Calon Pemilik Baru AC Milan Siapkan Dana Belanja Rp4,6 Triliun!
- Mantap! Erik Ten Hag Ingin Paulo Dybala Perkuat Lini Serang Manchester United
- Carlo Ancelotti: Juventus? Luka Modric Bakal Pensiun di Real Madrid
- Manchester United Diam-diam Jalin Komunikasi dengan Agen Paulo Dybala
- Legenda Uruguay Sarankan Darwin Nunez Terima Pinangan Manchester United
- Meski Menang, David De Gea Semprot Performa Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Barcelona vs Cadiz di Vidio
Liga Spanyol 18 April 2022, 22:25
-
Jika Lewandowski Gagal, Barcelona Bakal Comot Gabriel Jesus
Liga Spanyol 18 April 2022, 19:00
-
Cedera Parah, Musim Pedri Berakhir Lebih Cepat
Liga Spanyol 18 April 2022, 18:20
-
Liverpool Intensifkan Upayanya untuk Bajak Gavi dari Barcelona
Liga Inggris 18 April 2022, 17:56
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR