Bola.net - Jawara Bundesliga, Bayern Munchen mengumumkan rekrutan kedua mereka di Deadline Day Bursa transfer. Die Roten sukses memulangkan Douglas Costa ke Allianz Arena.
Sepanjang musim panas ini, ada banyak gosip mengenai masa depan Costa. Ini dikarenakan sang winger tidak masuk dalam rencana pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo.
Sejauh ini ada beberapa klub yang tertarik menggunakan jasa Costa. Baik dari tim Italia maupun tim-tim top Eropa.
Namun Bayern Munchen mengumumkan bahwa mereka sukses mengamankan jasa Costa. "FC Bayern mendapatkan Douglas Costa dari Juventus dengan status peinjaman," bunyi pernyataan resmi FC Bayern.
Simak situasi transfer Costa di bawah ini.
Merasa Bahagia
Costa mengaku sangat gembira dengan kepindahannya ke Bayern.
Ia bertekad untuk mengulangi kesuksesan yang ia raih bersama Bayern Munchen.
"Saya sangat senang bisa bermain dengan FC Bayern lagi. Saya pernah menjalani waktu yang indah selama di Munich dan saya meraih banyak kesuksesan di sini. Saya yakin kami akan memenangkan gelar lagi."
Perkuat Tim
Direktur Olahraga Bayern, Hasan Salihamidzic mengaku sangat gembira bisa mengamankan jasa Douglas Costa.
Ia menyebut sang winger akan sangat berguna untuk timnya di musim 2020/21.
"Douglas akan memperkaut sektor sayap kami dan itu penting untuk permainan kami. Dengan adanya Serge Gnabry, Leroy Sane, Kingsley Coman, Jamal Musiala dan DOuglas, kami memiliki banyak pemain top di posisi itu, sehingga pelatih bisa melakukan rotasi. Douglas mengetahui FC Bayern dan ia bisa beradaptasi dengan baik." ujarnya.
Rekrutan Kedua
Costa merupakan rekrutan kedua Bayern Munchen di Deadline Day.
Sebelumnay Bayern sukses mendapatkan jasa Eric Chuppo Moting dari PSG.
(FC Bayern Munchen)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lyon Resmi Dapatkan Mattia De Sciglio dari Juventus
Liga Italia 5 Oktober 2020, 22:01
-
Bayern Munchen Resmi Pulangkan Douglas Costa dari Juventus
Bundesliga 5 Oktober 2020, 21:38
-
Tinggalkan Juventus, Douglas Costa Balik ke Bayern Munchen
Bundesliga 5 Oktober 2020, 18:30
-
5 Pemain Juventus yang Dicomot dari Fiorentina Sebelum Federico Chiesa
Editorial 5 Oktober 2020, 15:34
-
Ada Apa, Napoli? Juventus Sudah Mengikuti Protokol Kesehatan Loh
Liga Italia 5 Oktober 2020, 11:33
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR