
Bola.net - Raksasa Bundesliga Bayern Munchen dikabarkan telah mendahului Manchester United untuk mengajukan penawaran sebesar 70 juta euro pada bomber Tottenham, Harry Kane.
Striker Timnas Inggris itu sudah lama disebut-sebut bakal cabut dari Tottenham. Sebab klub tersebut dinilai tak akan bisa membantunya meraih gelar juara.
Kane pun kerap dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa. Ia sempat disebut menarik minat Manchester City.
Manchester United juga disebut ingin merekrutnya sejak lama. Real Madrid juga pernah diklaim tertarik memakai jasa Kane.
Man United Serius Kejar Kane
Namun pada akhirnya, hanya Manchester United yang kini disebut sebagai peminat serius Harry Kane. Sebab MU memang sedang membutuhkan kehadiran penyerang tengah baru.
United pun kian intens dikaitkan dengan Kane belakangan ini. Apalagi kontraknya akan tersisa semusim lagi sebentar lagi.
Akan tetapi, MU masih terhalang restu Tottenham. Mereka tak mau melepasnya kecuali dengan harga selangit.
Selain itu, ada alasan lain mengapa Spurs enggan melepas Kane ke United. Mereka menganggap United sebagai rival.
Tawaran Bayern untuk Kane

Kini ada kabar bahwa Manchester United disalip oleh Bayern Munchen dalam perburuan Harry Kane. Klub Jerman itu dikabarkan sudah melepas penawaran resmi pada Tottenham.
Kabar ini disampaikan oleh The Athletic. Mereka menyebut Bayern telah menawarkan duit sebesar 70 juta euro pada Spurs.
Namun masih ada tambahan add-ons juga. Laporan itu juga menyebut bahwa pelatih Bayern, Thomas Tuchel, mengidentifikasi Kane sebagai pengganti permanen Robert Lewandowski.
Laporan itu juga menyebut bahwa tawaran itu merupakan tawaran pembuka. Bayern pun disebut sudah bersiap mendapat penolakan dari pihak Spurs.
Pihak Tottenham sendiri kabarnya tak akan melepas Kane kecuali ditebus lebih dari 100 juta euro. Namun mengingat kontraknya tersisa setahun lagi, ada kemungkinan mereka bersedia menurunkan harga jualnya.
Kane Buka Pintu Bermain di Bundesliga
Harry Kane sebelumnya disebut tak akan bersedia bermain di luar Inggris. Sebab ia masih punya misi yang ingin dituntaskannya di Premier League.
Kane berharap bisa memecahkan rekor gol Alan Shearer. Oleh karena itulah ia disebut berpeluang gabung Man United.
Namun belakangan ada kabar bahwa striker 29 tahun tersebut sudah berubah pikiran. Ia diklaim membuka pintu untuk gabung Bayern Munchen.
Oleh karena itulah, Bayern akhirnya berani melakukan pendekatan pada Tottenham.
Klasemen Bundesliga
(The Athletic)
Baca Juga:
- Update Bursa Transfer Chelsea 2023/2024
- Bos Inter Milan Terbang ke Inggris, Urus Transfer Andre Onana?
- Pekan Ini, Manchester United akan Temui Chelsea untuk Urus Transfer Mason Mount
- Waduh, Liverpool Baru Akan Bisa Angkut Khephren Thuram pada 2024?
- Bye Bye MU! Adrien Rabiot Resmi Perpanjang Kontrak di Juventus
- Potensi Starting XI Terkuat AC Milan Musim 2023/2024: Siapa Pantas Gantikan Sandro Tonali?
- Bintang Feyenoord Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United?
- Fix! Rabiot Teken Kontrak Baru di Juventus, MU Harus Gigit Jari
- Harganya Lebih Mahal dari Mason Mount, Kenapa Manchester United Kejar Moises Caicedo?
- Ini Dia! Sudah Deal, Loftus-Cheek Segera Pindah dari Chelsea ke Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jahat Banget! David De Gea Kena 'Prank' Kontrak dari Manchester United
Liga Inggris 28 Juni 2023, 21:40
-
Manchester United Tidak Akan Saingi Bayern Munchen untuk Jasa Harry Kane
Liga Inggris 28 Juni 2023, 21:20
-
Duit Belanja Minim, Rencana Transfer Erik Ten Hag Bakal Kacau Balau?
Liga Inggris 28 Juni 2023, 21:00
-
De Gea Cabut, Manchester United Pinang Emiliano Martinez?
Liga Inggris 28 Juni 2023, 20:40
-
Yang Bener? MU Bakal Seriusi Transfer Kylian Mbappe
Liga Inggris 28 Juni 2023, 20:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR