Bola.net - - Pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick menyarankan striker andalannya, Timo Werner agar tak mengikuti jejak mantan rekannya, Naby Keita bergabung ke raksasa Premier League, Liverpool.
Keita mulai bergabung dengan skuat Liverpool pada musim panas lalu setelah setahun sebelumnya digaet dari Leipzig dengan biaya mencapai 52,75 poundsterling. Namun karier Keita tak berjalan seusai yang diharapkan.
Keita masih kesulitan mendapatkan kesempatan bermain reguler di tim asuhan Jurgen Klopp. Hingga kini gelandang asal Guinea itu sudah bermain sebanyak 22 kali dan belum mencetak gol satu pun.
Saran Rangnick
Belakangan muncul kabar yang menyebut bahwa Liverpool memiliki peluang besar untuk memboyong Werner ke Anfield pada musim panas mendatang. Rangnick pun memberi saran kepada Werner agar menolak pinangan The Reds.
"Di sini Keita merupakan pemain yang luar biasa, tapi kini dia masih kesulitan di Liverpool," ujar Rangnick kepada Sky Sport Germany.
"Sejauh ini, di sana dia [Keita] bukanlah pemain seperti ketika masih di sini. Lingkungan sekitar harus tepat bagi Timo. Itulah keuntungannya di sini," tambahnya.
Berharap Bertahan
Kontrak Werner bersama Leipzig akan berakhir pada 2020 mendatang. Karena itu Leipzig kemungkinan bakal memilih untuk menjual pemain 22 tahun itu pada musim panas nanti. Meski demikian, Rangnick menegaskan pihaknya masih berusaha menahan kepergian Werner.
"Kami harus melampaui batas finansial kami jika memberi tawaran [untuk Werner]. Kami sadar bahwa dia bisa mendapat uang lebih banyak di tempat lain, tapi dia juga bisa menghidupi dirinya selama sisa hidupnya di sini. Aspek finansial tak akan menjadi faktor yang menentukan, tapi lebih ke perspektif olahraga," tutur Rangnick.
"Kami mencoba mempertahankan dia. Dia tahu dia sangat populer di tim, dengan pelatih dan fans. Dia adalah pemain top, dan dia menjadi salah satu striker terhebat Bundsesliga. Dia masih memiliki satu setengah tahun tersisa dalam kontraknya, dan saya harap dia akan bertahan. Namun pada akhirnya, semua terserah dia," tukasnya.
Video Menarik
Berita video striker baru Chelsea, Gonzalo Higuain, yang memiliki beberapa sebutan untuk dirinya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Liverpool, Kata Shaqiri, Bukan Sekumpulan Robot
Liga Inggris 4 Februari 2019, 21:02
-
Coutinho Wajib Abaikan Gosip Kepindahannya ke MU
Liga Spanyol 4 Februari 2019, 20:15
-
Harus Operasi, Gomez Kemungkinan Absen Lebih Lama Bagi Liverpool
Liga Inggris 4 Februari 2019, 18:25
-
Van Dijk Berpeluang Besar Raih Gelar Pemain Terbaik EPL
Liga Inggris 4 Februari 2019, 17:30
-
Faktor Ini Buat Liverpool Lebih Berpeluang Juara EPL Daripada City
Liga Inggris 4 Februari 2019, 14:50
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR