
Bola.net - Manchester United mungkin tidak akan membeli Dayot Upamecano musim 2020/2021 ini. Sebab, direksi klub menilai transfer pemain RB Leipzig itu akan lebih memungkinkan dilakukan musim depan.
Ole Gunnar Solskjaer telah meminta direksi untuk membeli pemain baru. Sang manajer ingin Manchester United lebih kompetitif karena akan berlaga di Liga Champions musim 2020/2021 ini.
Setan Merah sejauh ini telah membeli Donny van de Beek. Pemain 23 tahun dibeli dari Ajax Amsterdam dengan harga 40 juta euro plus bonus. Donny van de Beek telah meneken kontrak berdurasi lima tahun.
Setelah Donny van de Beek, United disebut akan membeli sejumlah pemain lagi. Selain Jadon Sancho dan Jack Grealish, muncul nama Dayot Upamecano sebagai bidikan utama United.
Tunda Transfer Dayot Upamecano
Dayot Upamecano tampil sangat apik bersama RB Leipzig pada musim 2019/2020 lalu. Dia membawa Die Roten Bullen ke semifinal Liga Champions dan menempati posisi ketiga di Bundesliga.
Namun, Agustus lalu, pemain 21 tahun telah meneken kontrak baru dengan RB Leipzig. Dayot Upamecano kini punya kontrak hingga 2023 dan sulit melihatnya pindah dari Redbull Arena pada awal musim 2020/2021.
Dikutip dari The Telegraph, pihak United telah membuat keputusan. Mereka memilih menunda transfer Dayot Upamecano hingga Juli 2021 mendatang. Mereka yakin sang pemain bakal lebih matang dan lebih siap.
Selain itu, United juga bisa mendapatkan Dayot Upamecano dengan harga 40 juta pounds musim depan, sesuai klausul kontraknya. Andai membelinya saat ini, United harus membayar tidak kurang dari 60 juta pounds sesuai permintaan RB Leipzig.
Mengapa MU Harus Beli Dayot Upamecano?
Manchester United sudah punya Harry Maguire dan Victor Lindelof di posisi bek tengah. Lalu, ada nama Eric Bailly dan Phil Jones yang menjadi cadangan. Lalu, untuk apa membeli Dayot Upamecano.
Dayot Upamecano punya kemampuan yang sangat baik dalam hal distribusi bola. Kemampuan yang sangat dibutuhkan Solskjaer untuk menerapkan rencana bermain yang sedang dibangun.
Victor Lindelof dinilai belum mampu menjadi patner yang baik untuk Harry Maguire. Pemain asal Swedia acap kali ceroboh ketika menjaga lawan. Dia juga tidak cukup piawai ketika membantu tim membangun serangan.
Sumber: The Telegraph
Baca Ini Juga:
- Tsimikas Datang Mengganggu, Robertson: Saya Ingin Terus Bermain!
- Donny van de Beek, Mungkinkah Memberi Dampak Besar Seperti Bruno Fernandes di MU?
- Fans Chelsea Diminta Beri Waktu 6 Bulan untuk Timo Werner, Ada Apa Ya?
- 4-3-3 Diamond, Formasi Terbaik Manchester United Bersama Donny van de Beek?
- Chelsea Diklaim Takkan Bisa Kejar Man City-Liverpool Kalau Masih Andalkan Kepa, Mengapa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Butuh Harry Kane untuk Jadi Juara Liga Inggris
Liga Inggris 3 September 2020, 22:00
-
Van de Beek Datang, Bruno Fernandes Bisa Ganti Nama Jadi 'Penaldes'
Liga Inggris 3 September 2020, 21:37
-
Penuhi Dua Syarat Ini, MU Bisa Miliki Sergio Reguilon
Liga Inggris 3 September 2020, 21:26
-
Sebelum ke MU, Donny van de Beek Akui Nyaris Gabung Real Madrid
Liga Inggris 3 September 2020, 21:00
-
Coba Telikung Liverpool, Solskjaer Bicara Langsung dengan Thiago Alcantara
Bundesliga 3 September 2020, 20:50
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR