
Bola.net - Manchester United belum membuat tawaran resmi pada Borussia Dortmund untuk transfer Jadon Sancho. Padahal, Setan Merah sudah mencapai kesepakatan personal dengan Jadon Sancho sejak lama.
Jadon Sancho dipahami sebagai target utama United pada bursa transfer awal musim 2020/2021. Ole Gunnar Solskjaer butuh tenaga baru di lini depan walau sudah punya Mason Greenwood.
Jadon Sancho, setelah tiga musim di Dortmund, tidak keberatan untuk pindah klub. Namun, Dortmund tidak akan membuat kepindahan pemain 20 tahun itu berjalan dengan mudah.
Sejak awal, Dortmund tidak merasa keberatan melepas Jadon Sancho. Akan tetapi, mereka hanya membuka negosiasi dengan tawaran awal 120 juta euro. Tidak ada klausul bonus atau dibayar bertahap.
Manchester United PHP Jadon Sancho
Jadon Sancho sangat senang dengan kesempatan bermain di Manchester United. Namun, dia juga siap jika harus bertahan di Dortmund. Jadon Sancho siap dengan segela hal yang akan terjadi.
Merujuk laporan Fabrizio Romano, Jadon Sancho sudah punya kontak dengan United. Bahkan, kedua pihak sudah menjalin komunikasi dan punya kesepakatan secara personal soal gaji dan kontrak.
Beberapa sumber lain menyebut jika Jadon Sancho akan mendapat gaji 250 ribu pounds per pekan dari United. Namun, sejauh ini belum ada langkah nyata dari United untuk bicara dengan Dortmund sebagai klubnya.
"United belum mengajukan tawaran baru untuk mengontraknya [harga 120 juta euro]. Situasi masih sama selama 45 hari. Kesepakatan pribadi disetujui tetapi pembicaraan klub tidak mengalami kemajuan," kata Romano.
Jadon Sancho Catat 100 Laga
Di sisi lain, Jadon Sancho nampak tidak ingin ambil pusing dengan bursa transfer. Dia sangat fokus bermain di Dortmund. Setelah aksi gemilang di laga pramusim, kini dia tampil bagus di DFB Pokal.
Jadon Sancho mencetak satu gol dan satu assist saat Dortmund menang 5-0 atas Duisburg, Senin (14/9/2020) malam WIB. Bagi Jadon Sancho, itu adalah laga ke-100 untuk Dortmund.
Jadon Sancho's Borussia Dortmund career by numbers so far:
— Squawka Football (@Squawka) September 14, 2020
◉ 100 games
◉ 40 assists
◉ 35 goals
Phenomenal output. And he's 20 years old. pic.twitter.com/GM0V9fI0XF
Dari 100 laga yang dimainkan, Jadon Sancho punya catatan yang istimewa. Pada usia yang sangat muda, dia mampu mencetak 35 gol dan 40 assist untuk Dortmund.
Sumber: Fabrizio Romano, Squawka
Baca Ini Juga:
- Gosip Sancho ke MU Kembali Menguat, Begini Kata Bos Dortmund
- Capaian Baru Hwang Hee-chan: Cetak Gol di Laga Debut untuk RB Leipzig
- Liverpool dan MU Dituduh Akan Coba Memeras Bayern Demi Thiago
- Ada Covid-19 di Balik Kesuksesan Chelsea Merekrut Kai Havertz, Kok Bisa?
- Erling Haaland Mengaku Siap Main di Premier League, Kode untuk MU?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Bale Sepakat Bergabung dengan Manchester United?
Liga Inggris 15 September 2020, 22:15
-
4 WAGs Baru yang Warnai Premier League 2020/2021
Bolatainment 15 September 2020, 21:41
-
Jesse Lingard Diklaim Masih Punya Masa depan di Manchester United
Liga Inggris 15 September 2020, 21:19
-
Eks MU Ini Menyebut Salah Akan Jadi Penerus Tahta Ronaldo dan Messi
Liga Inggris 15 September 2020, 20:56
-
Musim 2020/21, Solskjaer Janji Bakal Orbitkan Pemain Muda Lagi di MU
Liga Inggris 15 September 2020, 20:42
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR