
Bola.net - Bintang Liverpool, Sadio Mane, tinggal selangkah lagi menuntaskan kepindahannya ke Bayern Munchen. Mane pun mengungkapkan alasannya menerima pinangan raksasa Jerman tersebut.
Mane merupakan salah satu penyerang andalan Liverpool. Pemain asal Senegal tersebut sudah memberikan sejumlah gelar juara bagi The Reds sampai saat ini.
Akan tetapi, Mane memutuskan untuk berpisah dengan Liverpool pada musim panas ini. Pasalnya Mane merasa sudah saatnya pindah dan mencari pengalaman baru.
Liverpool akhirnya sepakat untuk melepas Mane ke Bayern. Pemain berusia 30 tahun tersebut akan hengkang ke Allianz Arena dengan mahar 35 juta euro.
Mane sekarang sudah berada di Jerman untuk menjalani tes medis. Setelah itu dia akan segera menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun.
Gabung Bayern
Sadio Mane akhirnya mengungkapkan alasannya menerima pinangan Bayern Munchen. Mantan pemain Southampton tersebut mengaku sangat ingin bermain untuk Die Roten yang selalu haus gelar di setiap musim.
"Ketika agen saya pertama kali memberi tahu tentang minat Bayern, saya langsung bersemangat," kata Mane kepada Bild.
"Saya langsung melihat diri saya di sana. Bagi saya, itu adalah klub yang tepat di waktu yang tepat.
"Itu salah satu klub terbesar di dunia dan tim ini selalu berjuang untuk setiap gelar. Jadi bagi saya itu adalah ide yang sangat bagus dan keputusan yang tepat untuk datang ke sini."
Cocok dengan Proyek Klub
Mane sebetulnya juga mendapat tawaran dari klub lain. Namun, dia merasa sangat cocok dengan proyek yang ditawarkan klub barunya.
"Agen saya memberi tahu saya bahwa ada pertanyaan dari klub lain. Itu bagian dari bisnis," lanjutnya.
"Tetapi, saya langsung merasakannya ketika Bayern mempresentasikan rencana mereka kepada saya.
"Saya menemukan diri saya dalam rencana Bayern lebih dari siapa pun," tutup Mane.
Penampakan Mane Pakai Jersey Bayern
Foto Sadio Mane mengenakan jersey Bayern Munchen sudah beredar di dunia maya. Jurnalis Bild, Philipp Kessler, mengunggah foto dirinya mengenakan jersey latihan Bayern berwarna merah.
#Mané im #FCBayern-Shirt. @mano_bonke pic.twitter.com/er6Vhe7FUk
— Philipp Kessler (@kessler_philipp) June 21, 2022
Klasemen Bundesliga
Sumber: Liverpool Echo
Baca Juga:
- Ini Calon Bintang Besar Berikutnya yang Harus Direkrut Liverpool
- Sepakat Harga, Liverpool Bakal Lepas Takumi Minamino ke AS Monaco
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Mane Pindah dari Liverpool ke Bayern, Loris Karius: Transfer Gila!
- Tchouameni Gagal, Liverpool Kini Beralih Bidik Barella dari Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55






















KOMENTAR