
Bola.net - Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo, mengklaim timnya layak mendapat gelar juara Liga Champions andai kompetisi dihentikan. Sebab, mereka telah mengalahkan sang juara bertahan di fase sebelumnya.
Kompetisi di Eropa kini mulai bergulir. Dari lima liga top Eropa, Bundesliga menjadi yang pertama bergulir. Sedangkan, Ligue 1 memilih menghentikan kompetisi dan menetapkan PSG sebagai juara.
La Liga musim 2019/2020 bakal kembali digelar akhir pekan ini. Di Italia, laga Coppa Italia juga akan digelar pekan ini. Serie A dan Premier League kembali bergulir mulai akhir pekan depan.
Sementara itu, Liga Champions masih belum pasti kapan bergulir. UEFA kabarnya lebih memprioritaskan liga domestik selesai. Setelah itu, mereka baru membuat keputusan ihwal Liga Champions.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Atletico Madrid Minta Gelar Juara
Belum ada keputusan resmi apakah Liga Champions 2019/2020 akan dilanjutkan atau tidak. Namun, andai kompetisi paling akbar di Eropa itu dihentikan, Enrique Cerezo ingin gelar juara menjadi milik Atletico.
"Pada hipotesis bahwa Liga Champions yidak akan dilanjutkan karena pandemi virus corona, maka sang juara haruslah mereka yang mengalahkan juara," ucap Enrique Cerezo dikutip dari Mundo Deportivo.
Atletico Madrid mengalahkan Liverpool pada babak 16 Besar Liga Champions. Los Colconeros menang dengan skor 1-0 pada leg pertama. Lalu, di leg kedua, Atletico menang 2-3 lewat pertandingan hingga babak tambahan waktu.
"Masih ada beberapa pertandingan fase gugur yang tersisa [andai dilanjutkan], masih ada perempat final, semifinal, dan final," kata Enrique Cerezo.
Opsi Home Tournament
Kabar paling baru menyebut UEFA kini tengah mempertimbangkan untuk menggelar Liga Champions di satu kota alias home tournament. Namun, sampai saat ini Enrique Cerezo mengaku belum belum mendapatkan informasi yang pasti.
"Kami paham UEFA coba memusatkan semua laga di satu kota, kabarnya di Spanyol dan Portugal, tetapi belum ada yang pasti," ucap Enrique Cerezo.
"Masih ada 11 laga tersisa [Atletico di La Liga] ditambah fase akhir Liga Champions, bisa jadi empat laga. Saya membayangkan bahwa pemerintah menunggu perkembangan pandemi ini dan membuat keputusan akhir," tutup Enrique Cerezo.
Sumber: Mundo Deportivo
Baca Ini Juga:
- Termasuk Modric-Barcelona, Ini 7 Pesepak Bola Top yang Idolakan Klub Rival di Masa Kecilnya
- Ingin Jumpa Lionel Messi di Final, Papu Gomez Pede Atalanta Bisa Juara Liga Champions
- Cerita di Balik Final UCL 2008: Bukti Bahwa Cristiano Ronaldo Bukan Pemain Egois
- Maurizio Sarri Akui Juventus Diuntungkan di Sisa Musim Ini, Kok Bisa?
- Chiellini Bicara Kekalahan di Final UCL, Serta Surga dan Neraka di Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenang 3 Hat-trick Cristiano Ronaldo di Liga Champions 2015/16
Liga Champions 11 Juni 2020, 15:39
-
3 Pencetak Hat-trick Termuda di Liga Champions
Liga Champions 11 Juni 2020, 15:02
-
3 Pelatih Pemegang Rekor Juara European Cup/Liga Champions
Liga Champions 11 Juni 2020, 12:42
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR