Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, ingin pasukan ekstra waspada dengan rekor tandang Manchester United di Liga Champions. Bukan hanya PSG yang jadi korban, tapi juga ada tiga tim lain yang sudah merasakannya.
Manchester United sejauh ini telah memainkan empat pertandingan tandang di Liga Champions 2018/19. Dari empat laga tersebut, tiga di antaranya mampu dimenangkan yakni melawan: Young Boys [0-3], Juventus [1-2] dan PSG [1-3]. Setan Merah sekali kalah saat bertamu ke Valencia.
Catatan inilah yang membuat Valverde ingin pasukannya ekstra waspada saat berjumpa Manchester United pada leg kedua perempat final Liga Champions. Due kedua tim akan digelar di Camp Nou pada Rabu (16/4) dini hari WIB.
Simak komentar lengkap Valverde soal rekor tandang Manchester United di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Waspadai Rekor Tandang Setan Merah
"Kami tahu apa yang sudah mereka lakukan di Liga Champions pada musim ini. Mereka telah memenangkan tiga dari empat laga di kandang lawan, dengan beberapa kali kemenangan di menit akhir," ucap Valverde dikutip dari Marca.
Pada laga melawan PSG, Manchester United mendapatkan gol ketiga pada menit ke-90. Setan Merah menang 1-3 dan menuju ke perempat final. Sementara, saat melawan Juventus, pasukan Ole Gunnar Solksjaer menang 1-2 lewat gol Juan Mata menit ke-86 dan bunuh diri Leo Bonucci pada menit ke-89.
"Kami tentu saja harus menyadari hal ini," tandas Valverde.
Selain itu, Valverde juga waspada dengan potensi Manchester United akan tampil menyerang karena mereka kini tertinggal agregat 0-1. Tapi, bermain bertahan tak jadi prioritas Valverde. Bermain di kandang sendiri, mereka akan mencetak gol lebih dulu.
"Jelas, kami akan mencoba untuk tidak kebobolan dan juga mencetak gol. Yang jadi prioritas kami adalah mencetak gol," tegas Valverde.
Dembele Diragukan
Lionel Messi dipastikan dalam kondisi siap untuk menjalani laga melawan Manchester United. Namun, Valverde punya sedikit kabar buruk dari barisan lini serangnya. Sebab, kondisi Ousmane Dembele masih diragukan bisa bermain.
Winger asal Prancis tersebut baru saja sembuh dari cedera. Saat Barcelona berjumpa Huesca akhir pekan lalu, Dembele sudah turut bermain meskipun tidak secara penuh.
"Bisa jadi dia akan bermain sejak awal dan mungkin saja tidak. Dia bermain selama 60 menit [lawan Huesca], kurang lebih segitu peluangnya. Ide kami adalah dia akan tersedia untuk laga ini," tutup eks pelatih Athletic Bilbao tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Bendung Messi, MU Siapkan Latihan Khusus untuk De Gea
Liga Champions 16 April 2019, 22:30
-
Presiden Barcelona Kembali Tebar Kode Perihal Transfer Matthijs De Ligt
Liga Spanyol 16 April 2019, 22:00
-
Bukan Barcelona, Inilah Klub yang akan Dibela Antoine Griezmann Musim Depan
Liga Spanyol 16 April 2019, 20:00
-
Chelsea Intip Peluang Untuk Datangkan Philipe Coutinho
Liga Inggris 16 April 2019, 18:20
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR