
Bola.net - Penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois sangat gembira bisa membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions musim ini. Ia gembira karena telah membungkam orang-orang yang meragukan kualitasnya.
Dini hari tadi, Real Madrid berhasil mengamankan trofi Liga Champions 2021/22. Los Blancos sukses mengalahkan Liverpool dengan skor 1-0.
Vinicius menjadi pencetak gol kemenangan Madrid. Namun El Real tidak bisa menjuarai laga ini tanpa kehadiran Courtois, yang membuat sembilan penyelamatan sejak awal laga.
Courtois mengaku sangat senang akhirnya bisa memenangkan trofi bergengsi ini. "Saya butuh memenangkan sebuah partai final untuk karir saya," buka Courtois kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tidak Dihormati
Courtois menyebut bahwa ia sangat gembira bisa menjadi pahlawan kemenangan Courtois. Ia menyebut bahwa ia telah membuktikan kepadap para hatersnya bahwa ia kiper top.
"Saya membutuhkan kemenangn ini agar orang-orang bisa lebih menghormati saya, karena saat di Inggris saya tidak mendapatkan rasa hormat yang cukup,"
"Saya pribadi sangat senang dan bangga dengan performa yang ditunjukkan tim kami hari ini,"
Tim Terkuat
Courtois menyebut bahwa Real Madrid layak mendapatkan apresiasi atas kemenangan ini. Ia menyebut timnya bekerja keras agar bisa menjadi juara di turnamen ini.
"Kami benar-benar bermain dengan baik. Kami mengalahkan tim-tim terbaik di dunia, di mana City dan Liverpool benar-benar luar biasa musim ini,"
"Liverpool harus diakui bermain dengan sangat bagus. Namun kami hanya membuat satu peluang dan kami berhasil menjadikannya gol," ujarnya.
Trofi ke-14
Keberhasilan Real Madrid memenangkan trofi UCL musim ini membuat mereka semakin kokoh sebagai raja Eropa.
Los Blancos sudah mengoleksi 14 trofi UCL, dan tidak ada tim lain yang sudah menyentuh dua digit perolehan trofi UCL.
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duh, Juara Liga Champions Bikin Real Madrid Harus Keluar Duit Lagi
Liga Champions 29 Mei 2022, 22:11
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR