Bola.net - - Pemain Deportivo Alaves, Bojan Krkic, tak bisa memprediksi tim mana yang akan menang dalam pertandingan Liga Champions antara Barcelona melawan AS Roma. Namun, ia menganggap duel tersebut akan berjalan dengan menarik.
Bojan memulai karirnya sepak bolanya di Barcelona pada tahun 2007 yang lalu. Namanya sempat melejit dan seringkali mengisi lini depan Blaugrana bersama sang bintang, Lionel Messi.
Sayangnya, karirnya meredup dengan cepat. Usai menjalani empat musim di Camp Nou, ia lalu melanjutkan kiprahnya di Serie A bersama Roma selama dua musim. Setelah banyak pindah klub, ia memutuskan untuk kembali ke Spanyol dan bergabung dengan Deportivo Alaves.
Menurut Bojan, laga antara Roma dan Barcelona di Liga Champions akan berlangsung dengan menarik. Namun, ia tak bisa memprediksi siapa yang akan keluar sebagai pemenangnya.
"Itu akan menjadi pertandingan yang indah. Laga di Camp Nou akan menjadi sangat penting, hampir menentukan," ujarnya kepada Tuttomercatoweb.
"Barcelona lebih favorit? Prediksi tidak terhitung. Roma harus tetap memilki peluang saat mereka bermain di Olimpico," lanjutnya.
"Untuk Giallorossi, penting bagi mereka bermain di level tertentu dan mencetak gol di Camp Nou," tandasnya.
Kedua tim akan bertemu pada hari Kamis (5/4) dini hari nanti untuk melakoni leg pertama perempat final Liga Champions. Pada tahun 2015 yang lalu, Barcelona sukses mengungguli Roma dengan skor telak 6-1 di kompetisi yang sama.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marchisio Kobarkan Semangat Menolak Menyerah
Liga Champions 4 April 2018, 21:05
-
Barca Kecam Tebas Soal Lagu Nasional Spanyol
Liga Spanyol 4 April 2018, 20:38
-
Musim Depan, Messi Ingin Main Bareng Salah
Liga Spanyol 4 April 2018, 16:09
-
Bojan Tak Bisa Memprediksi Pemenang Duel Antara Barcelona Dan Roma
Liga Champions 4 April 2018, 16:05
-
Fazio: Barca Bukan Hanya Suarez dan Messi
Liga Champions 4 April 2018, 15:20
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR