
Bola.net - Playmaker Manchester United, Bruno Fernandes mewanti-wanti timnya untuk tidak meremehkan Atalanta. Ia menilai wakil Italia itu punya kualitas yang bisa membuat Setan Merah terpeleset di Bergamo.
Manchester United akan melanjutkan perjalanan mereka di Liga Champions pada dini hari nanti. Mereka akan menantang Atalanta di pertandingan keempat grup F.
Di pertemuan pertama, Manchester United berhasil menang atas La Dea. Mereka mengalahkan tim besutan Gian Piero Gasperini itu dengan skor 3-2.
Fernandes menilai bahwa Atalanta adalah lawan yang harus diwaspadai. "Mereka [Atalanta] adalah tim yang berbahaya dan mereka punya banyak pemain bagus," buak Fernandes kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Percaya Diri
Menurut Fernandes, salah satu kualias utama Atalanta adalah mereka tim yang sangat percaya diri. Itu membuat mereka tidak gentar menghadapi tim manapun.
"Mereka punya kepercayaan diri yang besar, dan mereka punya hasrat yang besar pula untuk menang. Jadi saya rasa itu karakteristik utama yang mereka miliki,"
"Seperti yang Ole katakan, Gasperini [pelatih Atalanta] selalu menekankan hal itu kepada timnya, dan saya rasa itulah kekuatan mereka sebagai pemain dan juga sebagai sebuah klub,"
Tidak Bisa Diremehkan
Lebih lanjut, Fernandes menilai Manchester United harus menghadapi Atalanta dengan rasa hormat yang tinggi.
Ia menilai La Dea menunjukkan progress yang luar biasa apik dalam beberapa tahun terakhir sehingga mereka wajib diwaspadai.
"Saya rasa empat atau lima tahun yang lalu tidak ada yang menyangka Atalanta bisa mencapai titik ini. Jadi mereka layak mendapatkan kredit dan rasa hormat yang besar," ujarnya.
Modal Positif
Manchester United punya modal positif untuk bisa mengalahkan Atalanta.
Mereka baru saja menang 3-0 atas Tottenham di akhir pekan yang lalu.
Klasemen Grup F
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Sesali Responnya pada Simeone Usai Laga Atletico Madrid vs Liverpool
Liga Champions 2 November 2021, 23:56
-
Liverpool vs Atletico Madrid: Keita Absen, Thiago Kemungkinan Bisa Main
Liga Champions 2 November 2021, 23:24
-
Demi Lolos ke Fase Gugur, Solskjaer Wajibkan Manchester United Kalahkan Atalanta
Liga Champions 2 November 2021, 20:41
-
Mau Kalahkan Atalanta, Manchester United Harus Siap Menderita
Liga Champions 2 November 2021, 20:27
-
Tandang ke Bergamo, MU Hanya Diprediksi Imbang Lawan Atalanta
Liga Inggris 2 November 2021, 20:15
LATEST UPDATE
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Tottenham vs Aston Villa 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR