Bola.net - - Sebuah pengakuan diberikan oleh Alexis Sanchez. Winger asal Chile itu mengakui bahwa ia sudah menjadi penggemar Manchester United sejak lama sehingga ia merasa bangga bisa membela Setan Merah.
Sepanjang karirnya, Sanchez dikenal sebagai salah satu winger berbakat. Ia sudah membela sejumlah klub papan atas Eropa seperti Barcelona dan Arsenal di dalam karirnya.
Pada awal tahun 2018 kemarin, Sanchez mengambil keputusan besar dalam karirnya. Ia memutuskan untuk pindah ke Manchester United yang notabene merupakan rival berat mantan klubnya, Arsenal, di mana ia dituding pindah ke MU karena ia mendapatkan gaji yang besar di sana.
Sanchez sendiri menegaskan bahwa ia pindah ke MU bukan karena uang, melainkan karena kecintaannya terhadap setan merah. "Ketika saya masih kecil saya menyukai United dan saya berani bersumpah untuk itu," buka Sanchez kepada Inside United.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Ingin Bahagiakan
Sanchez merasa bahwa kepindahannya ke United tahun lalu merupakan sebuah mimpi yang menjadi kenyataan di dalam karirnya.
Untuk itu ia berharap bisa menjalani karir yang sukses di Old Trafford dan ia juga berharap bisa memberikan banyak kebahagiaan bagi para fans Setan Merah.
"Sebagai seorang bocah kecil, saya menyukai United. Saya benar-benar menyukai tim ini. Saya juga ingin menunjukkan hal ini kepada semua orang dan memberikan kebahagiaan kepada mereka, karena saya selalu ingin menang."
Memori Indah
Meski tengah mengalami periode yang buruk di MU, Sanchez mengaku bahwa ia sangat menikmati waktunya di Old Trafford.
Ia mengaku sangat senang bisa mencetak gol bagi United, di mana ia memiliki memori indah saat mencetak gol ke gawang Tottenham tahun lalu.
"Gol ke gawang Tottenham [di Wembley] merupakan memori terbaik saya di klub ini. Momen itu benar-benar luar biasa karena para fans United berkumpul di belakang gawang itu dan sangat menyenangkan bisa merayakan gol itu bersama mereka." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zlatan Ibrahimovic: MU Harus Move On dari Sir Alex Ferguson!
Liga Inggris 19 Maret 2019, 21:40
-
Zlatan Ibrahimovic: Jangan Banyak Ngoceh, Class of 92!
Liga Inggris 19 Maret 2019, 21:20
-
Romelu Lukaku Cedera di Timnas Belgia?
Piala Eropa 19 Maret 2019, 20:40
-
Dirumorkan Akan Hengkang dari MU, Begini Komentar Alexis Sanchez
Liga Inggris 19 Maret 2019, 20:00
-
Bukan Karena Uang, Sanchez Pindah ke MU Karena Cinta
Liga Champions 19 Maret 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR