Bola.net - - Bayer Leverkusen akan menjamu Atletico Madrid di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2016/17, Rabu (22/2). Javier Hernandez alias Chicharito bakal jadi andalan utama Leverkusen di barisan depan.
Penyerang 28 tahun Meksiko tersebut sudah mencetak 12 gol dalam 27 penampilan di semua ajang musim ini. Pelatih Leverkusen Roger Schmidt memuji kinerja dan performanya.
"Chicharito sedang berada dalam form yang sensasional. Dia benar-benar tampil hebat sejak libur musim dingin. Dia bekerja sangat keras untuk tim dan selalu berusaha memaksimalkan setiap peluang yang didapatkannya," kata Schmidt seperti dilansir situs resmi UEFA.
"Dalam laga-laga seperti ini, sangat penting memiliki seorang pemain yang bisa mencetak gol ke gawang lawan."
Tak semua pemain Leverkusen bisa ambil bagian dalam laga ini. Hakan Calhanoglu absen akibat skorsing, sedangkan kondisi Lars Bender masih meragukan.



"Lars Bender akan berlatih sendiri. Kami masih akan mengevaluasi kondisinya, tapi kami takkan mengambil risiko yang tak perlu."
Perkiraan starting XI Leverkusen: Leno; Henrichs, Toprak, Dragovic, Wendell; Aranguiz, Kampl; Bellarabi, Brandt; Havertz, Chicharito.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola Tegaskan Barcelona Masih Tetap Yang Terbaik di Dunia
Liga Champions 21 Februari 2017, 23:20
-
Perez: Tak Ada Sinyal Wenger Ingin Mundur dari Arsenal
Liga Champions 21 Februari 2017, 21:37
-
Neuer Labeli Laga Lawan Arsenal Sebagai Liburan
Liga Champions 21 Februari 2017, 20:03
-
Lawan Porto, Higuain: Stadion Mereka Indah
Liga Champions 21 Februari 2017, 19:37
-
Lippi: Juve Akan Juara Liga Champions
Liga Champions 21 Februari 2017, 18:54
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR