Bola.net - - Giorgio Chiellini menegaskan bahwa Juventus akan tampil lebih pada laga final Liga Champions musim 2016/17 ini. Chiellini melihat bahwa Juve lebih kuat dibanding dua tahun lalu saat dikalahkan oleh Barcelona di laga final.
Juve akan berjumpa Real Madrid pada laga final Liga Champions musim 2016/17 ini. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Milennium, Cardiff, Wales pada Minggu (6/6) mendatang.
"Kami adalah tim yang berbeda. Kami sudah lebih berpengalaman dan juga akan lebih kuat dibanding dua tahun yang lalu," ucap Chiellini dikutip dari Marca.
Pada laga final tahun 2015 lalu, Juve memang cukup kesulitan untuk bisa membendung serangan Barca. Saat itu, Chiellini harus absen lantaran mengalami cedera. Hasilnya, Si Nyonya Tua pun harus kalah dengan skor 3-1 dari Lionel Messi dan kawan-kawan.
Pada final kali ini, Chiellini yakin Juve lebih matang di sektor pertahanan. Juve kini tidak lagi bergantung pada satu pemain saja di belakang. Saat ini, Massimiliano Allegri punya banyak pilihan pemain dan strategi di lini depan.
"Kami memiliki lima pemain belakang utama dengan kualitas yang terbaik. Kami semua punya karakter yang berbeda dan setiap pemain punya karakter masing-masing. Banyak yang bicara Leo Bonucci dan saya, tapi kami juga punya pemain lain," tandas Chiellini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Ronaldo Atau Bale, Chiellini Waspadai Isco
Liga Champions 29 Mei 2017, 23:58
-
Chiellini: Juve Lebih Kuat dari Tahun 2015
Liga Champions 29 Mei 2017, 22:30
-
Del Piero: Buffon Sudah Gila Tunggu Liga Champions
Liga Champions 29 Mei 2017, 20:27
-
Mimpi Besar Miralem Pjanic di Liga Champions
Liga Champions 29 Mei 2017, 17:49
-
6 Hal Yang Harus Diwaspadai Real Madrid Sebelum Tantang Juventus
Editorial 29 Mei 2017, 12:45
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR