
Bola.net - Ajang penghargaan sepak bola bergengsi Globe Soccer Awards 2025 resmi mengumumkan para grand finalis untuk edisi ke-16 yang akan digelar di Dubai pada 28 Desember 2025. Penyelenggara menyebutkan, lebih dari 30 juta suara dari penggemar sepak bola di seluruh dunia telah masuk untuk menentukan kandidat terbaik tahun ini.
Sorotan utama tertuju pada dua peraih Ballon d’Or, Ousmane Dembele dan Aitana Bonmati, yang kembali masuk dalam daftar kandidat Pemain Terbaik Putra dan Putri. Keduanya menjalani musim luar biasa bersama klub masing-masing dan menjadi figur sentral dalam dominasi timnya sepanjang 2025.
Dembele tampil gemilang bersama PSG dengan torehan musim terbaik dalam kariernya. Winger asal Prancis itu berperan besar mengantar PSG meraih enam trofi sepanjang tahun, termasuk Ligue 1, Liga Champions UEFA, serta Piala Interkontinental FIFA yang baru saja dimenangi usai adu penalti kontra Flamengo.
Sementara itu, Bonmati kian mengukuhkan statusnya sebagai ratu lini tengah dunia. Gelandang Barcelona berusia 27 tahun tersebut sukses meraih Ballon d’Or ketiga secara beruntun dan juga menyabet penghargaan FIFA Best Award, melengkapi musim impresifnya bersama klub dan tim nasional.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Finalis Globe Soccer Award 2025

Pada kategori Pemain Terbaik Putra Globe Soccer Awards, Dembele akan bersaing dengan rekan setimnya di PSG, Vitinha, bintang Real Madrid Kylian Mbappe, serta dua pemain Barcelona, Raphinha dan sensasi muda Lamine Yamal.
Adapun di kategori putri, Bonmati mendapat tantangan dari Alexia Putellas (Barcelona), duo Arsenal Alessia Russo dan Mariona Caldentey, serta penyerang Lyon Melchie Dumornay.
PSG juga menunjukkan dominasinya di level tim dan pelatih. Juara Liga Champions itu masuk nominasi Klub Putra Terbaik bersama Barcelona, Chelsea, Flamengo, dan Liverpool. Pelatih PSG, Luis Enrique, turut bersaing di kategori Pelatih Terbaik Putra menghadapi Xabi Alonso (Real Madrid), Mikel Arteta (Arsenal), Hansi Flick (Barcelona), dan Enzo Maresca (Chelsea).
Untuk kategori Klub Putri Terbaik, empat raksasa Eropa yang masuk finalis adalah Arsenal, Barcelona, Chelsea, dan Juventus.
Penghargaan Lain

Malam puncak Globe Soccer Awards 2025 akan digelar secara eksklusif pada 28 Desember di Atlantis The Royal Hotel, Dubai. Acara ini bersifat undangan terbatas dan akan dihadiri sejumlah bintang besar sepak bola dunia.
Cristiano Ronaldo telah mengonfirmasi kehadirannya dan juga menjadi finalis Pemain Terbaik Timur Tengah bersama Salem Al Dawsari, Karim Benzema, dan Riyad Mahrez.
Selain penghargaan utama, Globe Soccer Awards juga memberikan apresiasi untuk berbagai kategori lain seperti Agen Terbaik, Direktur Olahraga Terbaik, Maradona Award, hingga penghargaan khusus dan karier.
Menambah kemeriahan acara, La Liga Spanyol selaku mitra strategis Globe Soccer Awards turut mengumumkan para pemenang penghargaan musim 2024/2025.
Barcelona mendominasi dengan Raphinha sebagai Pemain Terbaik, Hansi Flick sebagai Pelatih Terbaik, dan Lamine Yamal sebagai Pemain Muda Terbaik. Sementara itu, Luka Sucic (Real Sociedad) meraih penghargaan Gol Terbaik, dan Jan Oblak (Atletico Madrid) dinobatkan sebagai penyelamatan terbaik musim ini.
Sumber: Globe Soccer Awards
Jangan Lewatkan!
- Rekap Pemenang FIFA Best 2025: Ousmane Dembele, Aitana Bonmati, Luis Enrique, hingga Zakho SC jadi yang Terbaik
- Selamat, Ousmane Dembele dan Aitana Bonmati Menangkan Pemain Terbaik FIFA Best 2025!
- Aitana Bonmati, GOAT-nya Sepak Bola Putri: 3 Kali Menang Ballon d'Or, 3 FIFA Best, 3 Juara Liga Champions, Juara Piala Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta LavAni di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 13:20
-
Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 13:04
-
Zinedine Zidane Sudah Ungkap Alasan Tak Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 12:25
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR