
Bola.net - Kevin de Bruyne harus ditarik keluar sangat awal pada babak pertama Liga Champions 2022/2023. Hal ini seperti mengulang kisah final Liga Champions 2020/2021 ketika melawan Chelsea.
De Bruyne yang diharapkan bisa jadi otak serangan Manchester City saat melawan Inter Milan, Minggu (11/6/2023) WIB, justru hanya bisa bermain selama 35 menit. Ia ditarik keluar sebelum babak pertama usai.
Kaki kanannya cedera saat memasuki menit ke-30. Ia bertahan beberapa menit kemudian, tetapi rasa sakitnya terlalu besar hingga tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Alhasil, Josep Guardiola mengambil keputusan penting. Ia mengganti de Bruyne dengan Phil Foden.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sama-sama Tidak Tuntas
Bukan kali pertama de Bruyne gagal menuntaskan final Liga Champions. Di musim 2020/2021 lalu, terjadi momen yang hampir serupa.
De Bruyne hanya bisa bermain selama 60 menit. Sampai akhirnya ia ditarik keluar dan digantikan oleh Gabriel Jesus.
De Bruyne terpaksa keluar karena berbenturan dengan bek Chelsea, Antonio Rudiger. Tim medis Man City memastikan bahwa de Bruyne tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Beda Cerita
Man City terpaksa kalah dari Chelsea dengan skor tipis 0-1 pada final Liga Champions pertama mereka sepanjang sejarah.
Untungnya, di tahun ini terdapat cerita yang berbeda. De Bruyne dkk sukses meraih trofi Liga Champions pertama mereka, sekaligus meraih treble winner dengan kemenangan tipis 1-0 atas Inter.
“Tim ini sudah cukup bagus. Kami bekerja sangat lama untuk bisa mencapai ini. Ini sesuatu yang luar biasa,” kata De Bruyne.
Bukan Laga Terbaik
Man City memang dominan dari segi statistik. Namun laga berjalan ketat selama 90 menit, sampai perlu seorang gelandang bertahan, yaitu Rodri untuk memecah kebuntuan.
“Jelas ini bukan pertandingan terbaik kami, tetapi yang jelas sekarang kami hanya harus merayakannya,” kata de Bruyne.
“Setidaknya, kami tidak pernah kalah di Liga Champions musim ini,” katanya lagi.
Sumber: BT Sport
Baca Juga:
- Manchester City Treble Winners, Samai Rekor Manchester United
- Kesuksesan Dobel Manchester City usai Bekuk Inter Milan: Trofi Liga Champions Pertama dan Treble Win
- Man City Akhirnya Punya UCL, Dari yang Dicap Tidak Punya Sejarah, Kini Ciptakan Sejarah, Suatu Keban
- Man of the Match Manchester City vs Inter Milan: Rodri
- Selamat! Manchester City Juara Liga Champions 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikaitkan dengan Chelsea, Onana tak Tutup Pintu Cabut dari Inter
Liga Italia 11 Juni 2023, 20:29
-
Dua Final Liga Champions yang Tidak Tuntas bagi Kevin de Bruyne
Liga Champions 11 Juni 2023, 05:50
-
Conor Gallagher Jadi Korban Pertama Mauricio Pochettino di Chelsea?
Liga Inggris 10 Juni 2023, 23:40
-
Andre Onana Tinggalkan Inter Milan Usai Final Liga Champions?
Liga Champions 10 Juni 2023, 18:20
-
Real Madrid Mulai Mundur, Arsenal Intip Peluang Daratkan Kai Havertz
Liga Inggris 10 Juni 2023, 05:39
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR