
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan alasan timnya kalah dari Young Boys tadi malam. Ia menilai timnya tidak disiplin dan tidak konsentrasi sehingga mereka kalah.
Manchester United melakoni laga tandang di partai pertama mereka di UCL musim ini. Setan Merah harus berhadapan dengan juara Liga Swiss, Young Boys.
Pernah menang tiga tahun yang lalu, MU justru terpeleset melawan Young Boys. Mereka kalah dengan skor 2-1 pada dini hari tadi.
Solskjaer mengakui salah satu penyebab timnya kalah karena mereka tidak disiplin. "Di sepak bola secara keseluruhan, disiplin memegang peran yang besar dalam sebuah pertandingan," ujar Solskjaer yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Salah Sendiri
Solskjaer menyebut bahwa MU sebenarnya tidak bermain dengan buruk. Naun karena mereka tidak konsentrasi, mereka akhirnya kalah di laga ini.
"Di level tertinggi sepak bola, kami harus bermain dengan konsentrasi yang tinggi. Jika tidak, kami akan membuat kesalahan dan kami akan dihukum karenanya,"
"Kami mengalami situasi yang serupa tahun lalu. Kami melakukan dua serangan balik yang ceroboh melawan Basaksehir sehingga kami kalah di pertandingan itu,"
Sulit Sendiri
Solskjaer mengakui kalah di partai perdana UCL ini membuat segalanya jadi berat. Namun ia menilai kans MU untuk lolos masih terbuka.
"Kami tahu bahwa kami telah menempatkan diri kami pada situasi yang sulit.Tahun lalu saja kami gagal lolos setelah memenangkan dua pertandingan awal,"
"Jadi sekarang kami butuh 10 atau 12 poin untuk lolos. Kami harus memenangkan semua pertandingan kandang dan minimal satu pertandingan tandang," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di ajang EPL pada akhir pekan nanti.
Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan West Ham di pekan kelima EPL musim ini.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Disarankan Pecat Solskjaer dan Pekerjakan Conte, Ada yang Setuju?
Liga Champions 15 September 2021, 23:54
-
Ini Dua Kekurangan yang Bikin Barcelona Dipermak Bayern Munchen
Liga Champions 15 September 2021, 21:30
-
Soal Gol Kedua Young Boys, Luke Shaw Ogah Kambing Hitamkan Jesse Lingard
Liga Champions 15 September 2021, 20:54
-
Luke Shaw: Kartu Merah Ubah Segalanya!
Liga Inggris 15 September 2021, 20:03
-
Bisakah Salah Ikuti Jejak Ibrahimovic? Klopp: Mungkin Saja
Liga Inggris 15 September 2021, 19:42
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR