Bola.net - - Atletico Madrid akan melawan tuan rumah Real Madrid di leg pertama babak semifinal Liga Champions 2016/17, Rabu (03/5). Kapten Atletico Gabi mengatakan bahwa laga ini begitu fundamental.
Hasil di leg pertama bisa berdampak besar pada penentuan kelolosan. Terlebih lagi, ini adalah kompetisi sekelas Liga Champions.
"Leg pertama di Liga Champions sangat penting. Kami sudah membuktikannya di masa lalu," kata Gabi seperti dilansir UEFA.com.
"Leg kedua adalah konsekuensi dari leg pertama. Jika bisa meraih hasil positif di Bernabeu, maka itu akan jadi sebuah lompatan besar bagi kami."
Rekor kandang Madrid di semifinal kompetisi ini adalah M18 S6 K3. Madrid tak terkalahkan dalam lima laga kandang terakhirnya di semifinal (M4 S1).
Melihat statistik di atas, tidak bakal mudah bagi Atletico untuk meraih kemenangan di leg pertama ini. Namun, Gabi menegaskan bahwa Atletico siap habis-habisan karena mereka ingin meraih prestasi tertinggi.
"Kami semua menginginkan Liga Champions. Begitulah kami bekerja, itulah yang kami rasakan."
"Kami harus berjuang keras untuk mewujudkannya. Kami sudah berada di jalur yang tepat. Kami sampai di semifinal, dan kami harus memainkan pertandingan sempurna untuk lolos ke final. Semoga pada akhirnya nanti kami bisa mengangkat trofi."
"Namun sebelum final, kami terlebih dahulu harus melalui ini (semifinal)," pungkas Gabi.
Klik juga:
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Sudah Siap Kehilangan Coutinho
Liga Inggris 2 Mei 2017, 18:59
-
Savio: Ronaldo Tidak Sedang di Performa Terbaik
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 17:05
-
Chelsea Akan Kontrak Morata Lima Tahun
Liga Inggris 2 Mei 2017, 15:30
-
Zidane: Transfer David de Gea ke Madrid?
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 15:20
-
Carvajal: Griezmann Pemain Brilian
Liga Spanyol 2 Mei 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR