Bola.net - - Kabar baik keluar dari mulut pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane jelang laga final Liga Champions, Minggu (4/6) dini hari WIB. Zidane memastikan bahwa pada laga tersebut winger Gareth Bale dalam kondisi siap untuk bermain.
Bale baru-baru ini memang sudah mulai berlatih dengan tim utama Madrid. Pemain asal Wales sudah menyelesaikan proses penyembuhan cedera yang ia dapatkan pada laga El Clasico melawan Barcelona bulan April yang lalu.
Menurut Zidane, Bale dalam kondisi yang baik dan siap tampil melawan Juventus, yang jadi lawan Madrid di final. Kembalinya Bale juga disambut dengan sangat antusias oleh seluruh penggawa Madrid lain.
"Madrid senang karena Bale telah kembali dengan kekuatan penuh dan kami semua siap untuk berkontribusi di laga final," ucap Zidane seperti dikutip dari Marca.
Zidane menambahkan, Bale punya ambisi besar untuk bisa bermain di laga final. Pasalnya, ini akan jadi laga yang begitu spesial untuk pemain berusia 27 tahun. Laga final akan digelar di Stadion Milennium, Cardiff, yang tidak lain adalah kampung halaman Bale.
"Saya tahu itu, dia akan sangat senang jika bisa menjadi pahlawan di kampungnya sendiri," tandas pelatih berusia 44 tahun ini.
Hanya saja, Zidane enggan memberikan statmen bahwa Bale sudah pasti akan bermain di laga final. Pelatih asal Prancis ini mengaku tidak akan membocorkan pilihan pemain intinya untuk laga final melawan Juventus. Termasuk peluang memainkan Bale sejak menit pertama.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo: Terlalu Rendah Hati Itu Tidak Bagus
Liga Champions 30 Mei 2017, 23:49 -
Kroos Enggan Terlibat Polemik Isco Atau Bale
Liga Champions 30 Mei 2017, 23:08 -
Final Yang Amat Spesial Bagi Toni Kroos
Liga Champions 30 Mei 2017, 21:45 -
Final UCL, Berlusconi: Forza Juve!
Liga Champions 30 Mei 2017, 20:31 -
Madrid Latihan Tertutup Sebelum Jumpa Juventus
Liga Champions 30 Mei 2017, 20:28
LATEST UPDATE
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR