Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026

Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Pemain Barcelona, Roony Bardghji (kiri), dan Lamine Yamal bereaksi saat pertandingan La Liga melawan Real Sociedad, Senin (19/1/2026). (c) AP Photo/Miguel Oses

Bola.net - Pekan ke-20 La Liga 2025/2026 kembali bergulir pada Minggu (18/1/2026) malam WIB hingga Senin (19/1/2026) dini hari WIB. Empat pertandingan dimainkan pada jornada kali ini.

Atletico Madrid menjamu Deportivo Alaves dan menang tipis 1-0. Gol tunggal kemenangan Los Colchoneros dicetak Alexander Sorloth di awal babak kedua.

Tambahan tiga poin membuat Atletico menempati peringkat keempat dengan 41 poin. Mereka memiliki poin yang sama dengan Villarreal di posisi ketiga yang baru memainkan 19 pertandingan.

Barcelona bertandang ke markas Real Sociedad dan harus menelan kekalahan 1-2. Tuan rumah unggul lebih dulu melalui Mikel Oyarzabal, sebelum Marcus Rashford menyamakan kedudukan bagi Barca.

Goncalo Guedes kemudian mencetak gol penentu bagi Real Sociedad. Hasil ini menempatkan Sociedad di peringkat kedelapan dengan 24 poin, sejajar dengan rival sekotanya, Athletic Bilbao.

Meski kalah, Barcelona tetap kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 49 poin. Namun, keunggulan mereka atas Real Madrid kini menyusut menjadi satu angka saja.

1 dari 4 halaman

Hasil Pekan ke-20

Gelandang Real Madrid Aurelien Tchouameni mendapat kartu kuning di laga lawan Levante, Sabtu (17/01/2026). (c) AP Photo/Jose Breton

Gelandang Real Madrid Aurelien Tchouameni mendapat kartu kuning di laga lawan Levante, Sabtu (17/01/2026). (c) AP Photo/Jose Breton

Sabtu, 17 Januari 2026

03.00 WIB - Espanyol 0-2 Girona
20.00 WIB - Real Madrid 2-0 Levante
22.15 WIB - Mallorca 3-2 Athletic Bilbao

Minggu, 18 Januari 2026

00.30 WIB - Osasuna 3-2 Real Oviedo
03.00 WIB - Real Betis 2-0 Villarreal
20.00 WIB - Getafe 0-1 Valencia
22.15 WIB - Atletico Madrid 1-0 Deportivo Alaves

Senin, 19 Januari 2026

00.30 WIB - Celta Vigo 3-0 Rayo Vallecano
03.00 WIB - Real Sociedad 2-1 Barcelona

2 dari 4 halaman

Jadwal Pekan ke-20

Pemain Barcelona Marcus Rashford beraksi pada laga La Liga/Liga Spanyol antara Real Sociedad vs Barcelona di San Sebastian, Spanyol, Minggu, 18 Januari 2026 (c) AP Photo/Miguel Oses

Pemain Barcelona Marcus Rashford beraksi pada laga La Liga/Liga Spanyol antara Real Sociedad vs Barcelona di San Sebastian, Spanyol, Minggu, 18 Januari 2026 (c) AP Photo/Miguel Oses

Selasa, 20 Januari 2026

03.00 WIB - Elche vs Sevilla

4 dari 4 halaman

Top Skor La Liga

Pemain Real Madrid, Kylian Mbappe, berjalan memasuki lapangan sebelum pertandingan La Liga kontra Rayo Vallecano dan Real Madrid, Minggu (9/11/2025). (c) AP Photo/Manu Fernandez

Pemain Real Madrid, Kylian Mbappe, berjalan memasuki lapangan sebelum pertandingan La Liga kontra Rayo Vallecano dan Real Madrid, Minggu (9/11/2025). (c) AP Photo/Manu Fernandez

19 gol

Kylian Mbappe (Real Madrid)

14 gol

Vedat Muriqi (Mallorca)

11 gol

Ferran Torres (Barcelona)

9 gol

Robert Lewandowski (Barcelona)

8 gol

Cucho Hernandez (Real Betis), Alberto Moleiro (Villarreal), Ante Budimir (Osasuna)


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL