Bola.net - - Edin Dzeko berhasil memanfaatkan peluang pertamanya untuk mencetak gol balasan AS Roma saat bertandang ke markas Liverpool (2-5) pada leg pertama semifinal Liga Champions, Rabu (25/4) dini hari WIB. Sebenarnya Liverpool bisa mengakhiri pertandingan dengan 5-0 tetapi satu gol Dzeko di menit ke-81 itu memberi Roma sedikit harapan.
Gol tersebut tercipta karena kesalahan Dejan Lovren dalam mengantisipasi umpan lambung ke dalam kotak penalti. Pemilihan waktu Lovren untuk melompat memotong bola tidak tepat dan membebaskan Dzeko yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Loris Karius.
Kendati demikian, Jurgen Klopp tidak mau menyalahkan Lovren saja. Menurutnya Lovren sudah memainkan pertandingan yang fantastis selain satu kesalahan tersebut.
"Dejan memainkan pertandingan kelas dunia, dia luar biasa bagus, dan bola ini dia salah mengantisipasi, dia sedikit terlalu awal. Biasanya itu tidak masalah jika bek sayap berada di posisi yang tepat," ujar Klopp di laman resmi liverpoolfc.
"Trent (Alexandre-Arnold) yang memainkan pertandingan hebat - permainan kelas dunia - berada di posisi yang tidak tepat momen itu karena sebelumnya Dejan selalu berhasil memenangkan duel bola. Dan ketika dia (Dzeko) berada di posisi yang bagus, dia bisa mencetak gol."
Setelah gol Dzeko tersebut, Roma mendapat semangat baru dan mencoba mengejar gol tambahan. Tim asuhan Eusebio di Fransesco itu pun mendapatkan hadiah penalti yang sukses dieksekusi oleh Diego Perotti.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Juara Liga Champions, Salah Bisa Dobrak Dominasi Messi dan Ronaldo
Liga Champions 25 April 2018, 22:54
-
Setelah Hajar Roma, Ini Penilaian Lampard Untuk Liverpool
Liga Champions 25 April 2018, 21:24
-
Owen Berharap Madrid Bisa Jebol Gawang Bayern
Liga Champions 25 April 2018, 19:53
-
Serangan Keji Fans Roma di Liverpool Buat UEFA Syok
Liga Champions 25 April 2018, 19:23
-
Roma Kecam Perilaku Keji Suporter Yang Serang Fans Liverpool
Liga Champions 25 April 2018, 18:01
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR