
Bola.net - AC Milan sukses memenangkan pertandingan pada pekan ke-5 Grup E Liga Champions 2022/2023. Milan menggulung tuan rumah Dinamo Zagreb dengan skor 4-0, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB.
Milan awalnya kesulitan di babak pertama. Zagreb berhasil mengimbangi permainan Rossoneri. Jadi dalam 45 menit pertama, Milan baru bisa mencetak gol lewat sundulan Matteo Gabbia di menit ke-39.
Gol demi gol Milan baru tercipta di babak kedua. Rafael Leao lebih dulu mencetak gol di menit ke-49, kemudian diikuti eksekusi penalti Olivier Giroud di menit ke-59, terakhir ditutup gol bunuh diri Robert Ljubicic di menit ke-69.
Kemenangan ini membuat Milan melangkahi Salzburg di klasemen sementara. Milan mengoleksi tujuh poin dan berada di peringkat ke-2, sedangkan Zagreb dipastikan tersingkir karena hanya mengoleksi empat poin. Milan akan berebut satu tiket terakhir dengan Salzburg.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Babak Pertama
Zagreb perlu tiga poin untuk bisa menjaga asa lolos dari grup ataupun lolos ke Liga Europa. Makanya, mereka tampil dominan atas Milan sejak menit awal. Kubu tuan rumah ingin segera mencetak gol.
Namun, Zagreb tak efektif dalam menguasai bola. Sepanjang 45 menit pertama, Zagreb hanya mampu melepaskan lima tembakan. xG dari dari seluruh tembakan Zagreb hanya 0,22.
Beda halnya dengan Milan yang memang jarak memegang bola. Akan tetapi, 11 tembakan berhasil diciptakan, salah satunya adalah gol yang dicetak Milan.
Ya, walau tampil tertekan, Milan berhasil memecah kebuntuan di menit ke-39. Proses gol bermula dari situasi tendangan bebas tidak langsung yang simpel. Marco Tonali memberi umpan ke tiang jauh yang berhasil disundul oleh Gabbia.
Selain itu, penampilan Ciprian Tatarusanu di bawah mistar Milan begitu solid. ada beberapa penyelamatan krusial yang membuat gawang Milan aman sepanjang babak pertama dari gempuran para pemain Zagreb.
Babak Kedua
Penampilan Milan baru semakin berbahaya di babak kedua. Pola serangan jadi lebih terarah untuk menusuk jantung pertahanan Zagreb.
Gol kedua tercipta di menit ke-49. Akselerasi Rafael Leao di sisi kiri berhasil merusak pertahanan tim tuan rumah. Ia kemudian mencapai kotak penalti tanpa terhentikan sampai kemudian mengeksekusi tendangan.
Milan kembali mencetak gol di menit ke-59. Kali ini lewat eksekusi penalti. Olivier Giroud yang maju sebagai algojo berhasil menunaikan tugasnya tanpa kesalahan.
Gol keempat Milan tercipta lagi-lagi diawali dengan akselerasi Leao di sisi kiri. Ia tak terhentikan sampai melepas umpan silang ke tiang jauh. Robert Ljubicic yang bermaksud menghalau bola, malah mengarahkan bolanya masuk ke dalam gawang sendiri.
Di babak kedua ini, Zagreb jadi bulan-bulanan serangan dari Milan. Milan mampu melepaskan tembakan dua kali lebih banyak dari babak pertama. Bahkan, Milan mencatatkan enam big chance dari 18 tembakan.
Susunan Pemain
Dinamo Zagreb (3-5-2): Dominik Livakovic; Dino Peric, Josip Sutalo, Stefan Ristovski; Sadegh Moharrami, Arijan Ademi, Josip Misic, Luka Ivanusec, Robert Ljubicic; Mislav Orsic, Bruno Petkovic.
Pelatih: Ante Cacic
AC Milan (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Pierre Kalulu, Simon Kjaer, Matteo Gabbia, Theo Hernandez; Ismael Bennacer, Sandro Tonali; Ante Rebic, Charles De Ketelaere, Rafael Leao; Olivier Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli
Klasemen UEFA Champions League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Chelsea Atasi Salzburg, Netizen: Mana Haters Kai Havertz? Bikin Jantungan, OTW Knockout!
- Man of the Match RB Salzburg vs Chelsea: Kai Havertz
- Hasil Salzburg vs Chelsea: Skor 1-2
- Live Streaming Liga Champions di Vidio: Borussia Dortmund vs Manchester City Hari Ini, 26 Oktober 20
- Live Streaming Liga Champions di Vidio: Benfica vs Juventus Hari Ini, Rabu 26 Oktober 2022
- Live Streaming Liga Champions di Vidio: PSG vs Maccabi Haifa Hari Ini, Rabu 26 Oktober 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-20 Kalah Tipis dari Timnas Turki U-20
Tim Nasional 26 Oktober 2022, 22:29
-
Hasil RB Leipzig vs Real Madrid: Skor 3-2
Liga Champions 26 Oktober 2022, 04:06
-
Hasil Benfica vs Juventus: Skor 4-3
Liga Champions 26 Oktober 2022, 04:03
-
Hasil PSG vs Maccabi Haifa: Skor 7-2
Liga Champions 26 Oktober 2022, 03:58
-
Hasil Dinamo Zagreb vs AC Milan: Skor 0-4
Liga Champions 26 Oktober 2022, 03:55
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR