
Bola.net - Bayern Munchen sukses menaklukkan tuan rumah FC Copenhagen dengan skor 2-1 dalam laga matchday 2 Grup A Liga Champions 2023/2024 yang dihelat di Parken Stadium, Rabu (4/10/2023) dini hari WIB.
Bayern sejatinya sempat tertinggal lebih dahulu akibat gol Lukas Lerager. Namun, Die Roten berhasil melakukan comeback manis berkat gol Jamal Musiala dan Mathys Tel.
Berkat hasil ini, Bayern bertengger kokoh di puncak klasemenn Grup A dengan poin 6, sedangkan Copenhagen menempati peringkat ketiga dengan raihan 1 poin.
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jalannya Pertandingan
Bayern mendominasi jalannya permainan di sepanjang babak pertama. Namun, Harry Kane cs gagal memaksimalkan peluang yang mereka dapat. Skor 0-0 pun menjadi hasil sementara saat turun minum.
Memasuki babak kedua, justru Copenhagen yang berhasil memimpin lebih dulu lewat gol Lerager pada menit ke-56. Memanfaatkan sebuah bola rebound, Lerager melepas tembakan voli untuk menaklukkan Sven Ulreich.
Bayern baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-67 lewat aksi Musiala. Mendapat assist dari Noussair Mazraoui, Musiala dengan aksi individunya sukses membobol gawang tuan rumah.
Keputusan Thomas Tuchel untuk memasukkan Tel terbukti jitu. Tel sukses menjadi pahlawan kemenangan Bayern berkat golnya di menit ke-83. Slor 2-1 untuk Bayern pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Copenhagen: Kamil Grabara; Peter Ankersen, Kevin Diks (Valdemar Lund 78'), Denis Vavro, Birger Meling; Lukas Lerager, Rasmus Falk, Diogo Goncalves (Orri Oskarsson 85'); Mohamed Elyounoussi (Jordan Larsson 85'), Viktor Claesson, Elias Achouri (Roony Bardghji 65').
Pelatih: Jacob Neestrup.
Bayern Munchen: Sven Ulreich; Noussair Mazraoui, Dayot Upamecano, Kim Min-Jae, Alphonso Davies; Konrad Laimer (Thomas Muller 77'), Joshua Kimmich; Leroy Sane (Mathys Tel 77'), Jamal Musiala (Leon Goretzka 77'), Kingsley Coman (Eric Maxim Choupo-Moting 87'); Harry Kane.
Pelatih: Thomas Tuchel.
Klasemen Grup A Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil FC Copenhagen vs Bayern Munchen: Skor 1-2
Liga Champions 4 Oktober 2023, 04:22 -
Hasil Lens vs Arsenal: Skor 2-1
Liga Champions 4 Oktober 2023, 04:12 -
Hasil Napoli vs Real Madrid: Skor 2-3
Liga Champions 4 Oktober 2023, 04:03 -
Hasil Manchester United vs Galatasaray: Skor 2-3
Liga Champions 4 Oktober 2023, 04:01 -
Hasil Inter Milan vs Benfica: Skor 1-0
Liga Champions 4 Oktober 2023, 03:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Arsenal vs West Ham 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:10 -
Hasil FP1 Moto2 Mandalika 2025: Celestino Vietti dan Manuel Gonzalez Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:48 -
Prediksi Manchester United vs Sunderland 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 09:39 -
Hasil FP1 Moto3 Mandalika 2025: David Munoz Memimpin Joel Kelso
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal, Hasil Lengkap, dan Klasemen Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Pertandingan Livoli Divisi Utama 2025, 3 September-19 Oktober 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 3 Oktober 2025, 09:09 -
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Asia Talent Cup 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Lengkap Idemitsu Asia Talent Cup 2025: Indonesia Turunkan 4 Wakil
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Singapura 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:07
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR