
Bola.net - PSG mencatat sejarah usai menghajar RB Leipzig tiga gol tanpa balas dalam partai semifinal Liga Champions 2019/20 yang digelar di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Rabu (19/8/2020) dini hari WIB.
Angel Di Maria menjadi bintang kemenangan PSG dengan menciptakan satu gol dan dua assist, masing-masing untuk gol yang dicetak Marquinhos dan Juan Bernat.
Berkat hasil ini, PSG berhak melaju ke partai final untuk pertama kali sepanjang sejarah. Mereka akan berhadapan dengan pemenang laga semifinal lainnya yang mempertemukan Lyon vs Bayern Munchen.
Simak jalannya pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jalannya Pertandingan
PSG mencoba langsung tampil menggebrak sejak awal laga. Sayang, peluang yang didapat Neymar ketika laga baru berjalan enam menit masih belum membuahkan hasil.
PSG akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit ke-13 lewat sundulan Marquinhos meneruskan umpan tendangan bebas yang dilepas Di Maria.
Neymar lagi-lagi memperoleh peluang emas untuk mencetak gol lewat tendangan bebas dari sisi kanan area permainan. Sayang usahanya masih digagalkan tiang gawang.
PSG baru bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-42 lewat sontekan Di Maria. Berawal dari bola tanggung yang dilepas Peter Gulacsi, bola dipotong pemain PSG yang kemudian memberi umpan kepada Neymar sebelum dituntaskan Di Maria menjadi gol.
Kembali dari kamar ganti, PSG meneruskan dominasi mereka. Bernat pun memperbesar keunggulan PSG lewat sundulan. Di Maria lagi-lagi bertindak sebagai pemberi assist.
Kedua tim mencoba mencetak gol di sisa pertandingan. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi. Skor 3-0 untuk kemenangan PSG pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Leipzig: Peter Gulacsi; Lukas Klostermann (Willi Orban 83'), Dayot Upamecano, Nordi Mukiele; Konrad Laimer (Marcel Halstenberg 62'), Kevin Kampl (Tyler Adams 64'), Marcel Sabitzer, Angelino; Dani Olmo (Patrik Schick 46'), Christopher Nkunku (Emil Forsberg 46'); Yussuf Poulsen.
PSG: Sergio Rico; Thilo Kehrer, Thiago Silva, Presnel Kimpembe, Juan Bernat; Ander Herrera (Marco Verratti 83'), Marquinhos, Leandro Paredes (Julian Draxler 83'); Angel Di Maria (Pablo Sarabia 87'), Kylian Mbappe (Eric Maxim Choupo-Moting 86'), Neymar.
Ingin tahu jadwal dan highlight pertandingan Liga Champions lainnya? Klik di sini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan RB Leipzig vs PSG: Skor 0-3
Liga Champions 19 Agustus 2020, 03:55
-
Hasil Pertandingan Inter Milan vs Shakhtar Donetsk: Skor 5-0
Liga Eropa UEFA 18 Agustus 2020, 03:50
-
Hasil Pertandingan Sevilla vs Manchester United: Skor 2-1
Liga Eropa UEFA 17 Agustus 2020, 04:00
-
Hasil Pertandingan Manchester City vs Lyon: 1-3
Liga Champions 16 Agustus 2020, 03:55
-
Hasil Pertandingan Barcelona vs Bayern Munchen: Skor 2-8
Liga Champions 15 Agustus 2020, 03:55
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR