
Bola.net - Gelandang Borussia Dortmund, Emre Can mengaku timnya siap berhadapan dengan PSG. Ia menyebut bahwa timnya bisa menghentikan lini serang PSG yang diperkuat Kylian Mbappe.
Dini hari nanti, Borussia Dortmund akan menggelar sebuah laga akbar di Signal Iduna Park. Mereka akan menjamu PSG di leg pertama semifinal Liga Champions 2023/2024.
Di laga ini, PSG diyakini bakal jadi ancaman yang nyata bagi Dortmund. Pasalnya mereka diperkuat oleh salah satu penyerang terbaik di dunia, Kylian Mbappe.
Can menyebut bahwa timnya siap untuk menghentikan Mbappe dan skuat PSG. "Kami sudah siap untuk menghadapi Paris," ujar Can di konferensi persnya baru-baru ini.
Simak komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Bekerja Sebagai Tim

Can mengakui Mbappe merupakan seorang penyerang yang sangat berbahaya. Sangat sulit bagi Dortmund untuk menghentikannya sendirian.
Itulah mengapa ia menyebut skuat Dortmund harus bekerja sebagai sebuah tim untuk menghentikan Mbappe.
"Kylian Mbappe adalah salah satu pemain terbaik di dunia, dan tentu kami mempersiapkan diri untuk menghadapinya. Kami harus menjaganya dengan ketat dan bekerja sama untuk menghadapinya."
Tidak Boleh Terpaku

Lebih lanjut, Can juga menegaskan bahwa Borussia Dortmund tidak boleh terpaku pada Mbappe seorang.
Ia menyebut bahwa PSG dipenuhi banyak pemain top dunia sehingga mereka harus ekstra waspada di laga ini.
"Kami harus bertahan sebagai sebuah tim, dan kami juga harus waspada dengan para pemain Paris lainnya," pungkasnya.
Laga Ulangan

Pertemuan PSG dan Dortmund ini merupakan ulangan fase grup Liga Champions musim ini.
Pertemuan terakhir kedua tim di Signal Iduna Park bertahan dengan skor akhir 1-1.
Klasemen Bundesliga
(UEFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG Pede Petik Kemenangan di Kandang Borussia Dortmund
Liga Champions 1 Mei 2024, 13:40
-
Jamu PSG, Borussia Dortmund Siap Hentikan Kylian Mbappe
Liga Champions 1 Mei 2024, 13:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR