Bola.net - Winger Chelsea, Willian meminta rekan-rekannya untuk tidak larut dalam kekecewaan usai dikalahkan oleh Valencia. Ia menyebut perjalanan timnya di Liga Champions masih panjang sehingga mereka harus segera bangkit.
Setelah absen musim lalu, Chelsea kembali merasakan bermain di Liga Champions pada pekan ini. Mereka tergabung di grup H bersama dengan Lille OSC dan Ajax Amsterdam.
Namun laga comeback Chelsea di Liga Champions harus berakhir dengan kekalahan. Mereka ditumbangkan Valencia di Stamford Bridge berkat gol semata wayang Rodrigo Moreno.
Willian mengaku kecewa timnya gagal meraih kemenangan di lagas tersebut. "Kami sebenarnya mengharapkan dapat hasil yang positif hari ini," beber Willian kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang pemain di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jalan Masih Panjang
Willian menyebut timnya tidak boleh larut dalam kekecewaan. Ia menyebut peluang timnya untuk lolos ke fase gugur masih terbuka lebar.
"Kami berharap mengawali perjalanan kami dengan meraih kemenangan di kandang, namun sayang sekali kami ternyata kalah."
"Kami masih memiliki lima pertandingan yang tersisa untuk lolos ke babak berikutnya. Saya yakin kami masih memiliki peluang."
Kerja Keras
Willian juga menegaskan timnya tidak mengendorkan semangat mereka paska menuai kekalahan.
Ia menyebut skuat The Blues harus memberikan yang terbaik untuk bisa meraih momentum yang positif lagi.
"Kami harus meningkatkan permainan kami dan kami harus tetap tegar dan bekerja keras. Kami memiliki segala yang dibutuhkan." tandasnya.
Laga Berat
Pada akhir pekan ini, Chelsea ditunggu sebuah partai akbar.
Mereka bakal berhadapan dengan Liverpool pada pertandingan pekan keenam EPL musim ini.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ross Barkley Tidak Trauma Gagal Eksekusi Penalti
Liga Champions 18 September 2019, 22:00
-
Kalah dari Valencia, Willian Minta Chelsea Lekas Move On
Liga Champions 18 September 2019, 21:40
-
Gagal Penalti, Ross Barkley Diminta Tidak Berkecil Hati
Liga Champions 18 September 2019, 21:20
-
Tampil Tajam, Tammy Abraham Berterima Kasih Pada Pemain dan Manajer Chelsea
Liga Inggris 18 September 2019, 17:47
-
Chelsea Akan Lampiaskan Amarahnya pada Liverpool
Liga Inggris 18 September 2019, 17:02
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR