Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengaku tak sabar menantikan pertandingan melawan Spartak Moscow, yang disebutnya sebagai laga yang sangat penting.
Liverpool akan menjalani pertandingan matchday enam Liga Champions Grup E menghadapi Spartak di Anfield, Kamis dini hari WIB. Pertandingan itu akan menentukan apakah The Reds bisa menjadi pimpinan klasemen atau tidak.
Saat ini, Liverpool ada di posisi puncak klasemen dengan raihan sembilan poin dari lima pertandingan. Sementara itu Sevilla di posisi kedua dengan raihan delapan poin dan Spartak ada di posisi ketiga dengan poin enam.
Jika bisa menang, maka Liverpool dipastikan bakal bisa menjadi pemimpin klasemen. Jika main imbang saja, mereka tetap akan bisa lolos, meski kemungkinan bisa disalip oleh Sevilla yang ada di posisi kedua.
Coutinho cetak gol ke gawang Spartak.
Jika Liverpool kalah, sementara Sevilla menang atas Maribor, maka The Reds bakal turun kasta ke Liga Europa. Klopp lantas ditanya seberapa penting arti pertandingan tersebut.
Ia menjawab: "Pertandingan Ini. Inilah pertandingannya. Ini pertandingan kandang, dan jika kami menang, kami bisa lolos jadi itu keren," ujarnya seperti dilansir Soccerway.
"Saya benar-benar menantikannya. Para pemain penting mereka telah kembali, jadi ini akan menjadi pertandingan yang seru dan seperti itulah seharusnya Liga Champions," serunya.
"Saya tidak ingin membuatnya lebih besar dari itu tapi itu sangat besar," sambung Klopp.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Akui Laga Lawan Spartak Moscow Sangat Penting Bagi Liverpool
Liga Champions 5 Desember 2017, 21:54
-
Pesan Karius Untuk Liverpool Jelang Lawan Spartak Moscow
Liga Champions 5 Desember 2017, 20:17
-
Gelandang Muda Dortmund Akui Takut Main di Bernabeu
Liga Champions 5 Desember 2017, 18:05
-
Robben Akui Tinggalkan Madrid Sebuah Kemunduran
Liga Spanyol 5 Desember 2017, 15:40
-
Juan Mata: CSKA Moscow Dulu, Baru Manchester City
Liga Champions 5 Desember 2017, 15:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR