Bola.net - - Gelandang Liverpool Naby Keita mengaku masih merasa kesal dikartu merah saat melawan Bayern Munchen musim lalu dan bertekad untuk membalasnya saat berjumpa lagi dengan tim Bavaria tersebut.
Liverpool akan berjumpa dengan Bayern di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Pertemuan keduanya akan terjadi di Anfield tengah pekan ini.
Bagi Keita, pertemuan Bayern bukanlah suatu hal yang asing. Ia sebelumnya sudah menghadapi mereka beberapa kali saat masih bermain bagi RB Leipzig.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pengalaman Buruk
Akan tetapi, ia mendapat pengalaman buruk saat jumpa Bayern musim lalu. Saat berduel di ajang DFB Pokal, ia mendapat kartu merah dari wasit.
Pengalaman itu masih sangat membekas di benaknya. Ia pun bertekad untuk membalas hal itu saat jumpa Bayern lagi di Anfield.
"Pengusiran itu membuat saya merasa sangat pahit," akunya pada Bild.
"Saya pikir keputusan wasit sangat keras. Saya telah sering dilanggar tanpa ada [pemain lawan] yang dihukum. Dan bagi saya ada dua kartu [kuning yang terlalu] cepat," keluhnya.
"Bagi saya, pertandingan ini adalah kesempatan untuk berbuat lebih baik," koarnya.
Tekad Juara
Pemain asal Guinea ini kemudian membeberkan alasannya pindah ke Liverpool. Ia mengaku menerima pinangan The Reds karena ingin meraih trofi juara.
Ia pun senang karena sekarang Liverpool berpeluang besar meraih gelar. Ia memastikan akan bekerja keras untuk bisa meraih kesempatan itu.
"Saya pindah ke Liverpool untuk memenangkan trofi. Di kompetisi [EPL], kami baik-baik dalam perlombaan gelar juara, dan kami memiliki peluang di Liga Champions," tuturnya.
"Kami bekerja keras untuk mempersembahkan satu atau beberapa piala kepada para penggemar di akhir musim."
Berita Video
Berita video 3 profil penjaga gawang Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF U-22 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lovren Belum Pasti Main, Fabinho Bisa Saja Jadi Bek Lagi
Liga Champions 18 Februari 2019, 23:49
-
Klopp Nilai Bayern Justru Lebih Berbahaya Saat Ini
Liga Champions 18 Februari 2019, 22:55
-
Sporting Director Bayern: Anfield Itu Istimewa
Liga Champions 18 Februari 2019, 22:20
-
Matthaus Sebut Bayern Akan Buat Kejutan di Liverpool
Liga Champions 18 Februari 2019, 21:53
-
Peringatan Matthaus untuk Liverpool
Liga Champions 18 Februari 2019, 21:27
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR