Bola.net - - Liga Champions akan menjadi ajang pertemuan dua klub raksasa Eropa, Bayern Munchen dan juga Liverpool. Sebelum itu, winger The Bavarians, Arjen Robben, menyempatkan dirinya untuk melayangkan pujian kepada pelatih The Reds, Jurgen Klopp.
Laga antara Liverpool melawan Bayern Munchen ini merupakan bagian dari babak 16 besar Liga Champions. Duel yang berlangsung dalam dua leg tersebut akan digelar pertama kali di Anfield pada hari Rabu (20/2) mendatang.
Dalam sejarahnya, kedua tim terbilang sudah lama tak bertemu dalam satu lapangan. Terakhir, Liverpool dan Bayern Munchen dipertemukan dalam laga Piala Super Eropa yang berlangsung pada bulan Agustus 2001, dengan skor 3-2 untuk kemenangan The Reds.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Liverpool Sudah Berbeda
Liverpool, terutama sejak diasuh Klopp, menjelma menjadi salah satu yang diwaspadai di ajang Liga Champions musim ini. Terutama jika mengingat bagaimana mereka melaju tanpa henti hingga babak final, sebelum akhirnya dikalahkan Real Madrid.
Banyak yang membandingkan skuat Liverpool sekarang dengan tim tahun 2005 dulu, di mana mereka sukses keluar sebagai juara Liga Champions. Berbicara kepada Daily Mail, Robben mengakui bahwa The Reds saat itu sangatlah perkasa.
"Pada saat itu, Liverpool adalah sebuah tim yang sangat, sangat kuat. Mereka memenangkan Liga Champions 2005. Mereka selalu menjalani laga yang ketat, terutama di Liga Champions," tutur Robben.
Puji Jurgen Klopp
Liverpool sempat menjalani masa-masa kelam, di mana mereka hanya tampil sekali di ajang Liga Champions dalam kurun enam musim. Bahkan, perjuangan mereka pada saat itu hanya terhenti sampai di fase grup saja.
"Saya pikir semuanya sudah berubah, dan mereka berkembang dengan sangat baik. Pujian untuk sang pelatih, yang telah melakukan tugasnya dengan baik," lanjutnya.
"Tahun lalu mereka berada di final Liga Champions, bermain baik di liga, dan pada saat ini mereka sedang menyamai tim pemuncak. City sangatlah dekat," tambahnya.
"Itu adalah gelar yang semua orang di Liverpool sedang nantikan. Sudah sangat, sangat lama sejak terakhir mereka memenangkan liga, dan, tentu saja, itu adalah satu yang mereka impi-impikan," tutupnya.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video Big Match yang akan mempertemukan Chelsea Vs Manchester United di babak keempat Piala FA, Selasa (19/2/2019) dinihari WIB.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wijnaldum Ingin Lihat Robben Bermain untuk Liverpool
Liga Champions 17 Februari 2019, 23:18
-
Lawan Atletico, Joao Cancelo Jadi Penyerang Juventus?
Liga Champions 17 Februari 2019, 20:30
-
Alexis Sanchez: Ada yang Aneh dengan Manchester United
Liga Champions 17 Februari 2019, 18:30
-
Jelang Bertemu Liverpool, Robben Sempatkan Puji Jurgen Klopp
Liga Champions 17 Februari 2019, 17:30
-
Sadio Mane Disebut Bisa Jadi Pemain Kunci Liverpool untuk Kalahkan Bayern
Liga Champions 17 Februari 2019, 15:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR