Bola.net - - Juara bertahan Real Madrid mengalahkan Juventus 4-1 dalam partai final Liga Champions 2016/17 di Cardiff, Wales, Minggu (04/6). Madrid juara salah satunya berkat performa spektakuler di babak kedua.
Madrid belum optimal di 45 menit awal. Meski Madrid sempat unggul lewat gol Cristiano Ronaldo, Juventus bisa membalas melalui gol indah Mario Mandzukic menit 27.
Madrid bermain jauh lebih baik setelah jeda dan mencetak tiga gol lagi melalui Casemiro, Ronaldo dan pemain pengganti Marco Asensio. Madrid di babak kedua itu adalah Madrid yang sesungguhnya.
"Ini laga yang sangat seimbang. Juve bermain sangat baik di babak pertama dan menciptakan sejumlah peluang, tapi kami impresif di babak kedua. Saya rasa itu adalah babak kedua terbaik kami musim ini," kata Ronaldo seperti dilansir UEFA.com.


Gelandang serang Madrid Isco juga berpendapat sama. Menurut Isco, Madrid baru menunjukkan jati diri mereka yang sebenarnya setelah jeda.
"Babak pertama sangat sulit bagi kedua tim. Di babak kedua, kita melihat permainan terbaik Madrid musim ini," tegas Isco.
Klik juga:
- Hasil Pertandingan Juventus vs Real Madrid: Skor 1-4
- Highlights Final Liga Champions: Juventus 1-4 Real Madrid
- Kepanikan di Turin Akibat 'Ledakan' Saat Final UCL
- Buffon Kecewa Kalah Lagi di Final Liga Champions
- Musim Fantastis Real Madrid & Cristiano Ronaldo
- Bale Juara Liga Champions di Rumah Sendiri
- Real Madrid Angkat Trofi Liga Champions 2016/17
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lima Kunci Sukses Real Madrid Juara Liga Champions 2016/17
Editorial 4 Juni 2017, 22:30
-
Ronaldo Bangga Hancurkan Kesolidan Lini Belakang Juve
Liga Champions 4 Juni 2017, 20:20
-
Buffon Ingin Jalani Final Liga Champions Sekali Lagi
Liga Champions 4 Juni 2017, 19:58
-
Ronaldo: Mereka Tak Punya Kata-kata Lagi untuk Kritik Saya
Liga Champions 4 Juni 2017, 19:08
-
Bonucci: Saya Kira Juve Akan Juara UCL, Ternyata Kalah
Liga Champions 4 Juni 2017, 18:09
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR