
Bola.net - Legenda Manchester United, Paul Scholes mengkritik keras Andre Onana. Ia menyebut sang kiper bertanggung jawab atas hasil imbang Manchester United kontra Galatasaray.
Manchester United dini hari tadi berhadapan dengan Galatasaray di pertandingan kelima Liga Champions 2023/2024. Setan Merah secara mengejutkan mampu unggul 2-0 terlebih dahulu di laga ini.
Di babak kedua, United unggul 3-1 atas tuan rumah. Namun sayang pertandingan ini ditutup dengan skor 3-3 setelah Hakim Ziyech mencetak gol keduanya dan Kerem Akturkoglu mencetak gol setelah masuk dari bangku cadangan.
Scholes dengan tegas menyebut bahwa kekalahan MU ini merupakan tanggung jawab dari Onana. "Ketiga gol Galatasaray itu merupakan tanggung jawab Onana," ungkap Scholes kepada TNT Sports.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tidak Konsentrasi

Menurut Scholes, ketiga gol Galatasaray itu seharusnya sangat bisa dicegah oleh Onana.
Namun ia menyebut sang kiper tidak konsentrasi sehingga Galatasaray dengan mudah membobol gawang Setan Merah.
"Dia [Onana] selalu mengalami kesulitan di Liga Champions. Saya rasa hari ini dia tidak berkonsentrasi, padahal itu aspek yang sangat penting untuk seorang penjaga gawang," sambung Scholes.
Rusak Ritme

Lebih lanjut, Scholes mengaku kecewa bahwa performa Onana justru menurun di momen-momen yang penting.
Ia menyebut Onana sudah bermain dengan baik dalam beberapa pekan terakhir sehingga blunder ini membuat segalanya jadi tercoreng.
"Sangat disayangkan ia membuat kesalahan-kesalahan seperti ini, karena beberapa pekan terakhir ia mulai bermain dengan baik," pungkas sang manajer.
Laga Berikutnya

Manchester United kini harus fokus ke pertandingan berikutnya.
Setan Merah akan menyambangi St James Park untuk menghadapi Newcastle di pekan ke-14 EPL 2023/2024.
Klasemen Grup A Liga Champions
(TNT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Gagal Kalahkan Galatasaray, Erik Ten Hag Ogah Salahkan Andre Onana
Liga Champions 30 November 2023, 19:33
-
Kebobolan 14 Gol dari 5 Laga UCL, Bos MU: Akan Kami Benahi!
Liga Champions 30 November 2023, 19:00
-
Andre Onana Banjir Kritikan, Scott McTominay Pasang Badan
Liga Champions 30 November 2023, 18:16
-
Viral Video Reaksi Andre Onana Usai Laga Galatasaray vs MU, Benar-Benar Menyesal Nih?
Liga Champions 30 November 2023, 16:53
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR