
Bola.net - Michael Carrick memberikan beberapa sentuhan baru pada taktik Manchester United. Salah satunya adalah dengan memainkan Cristiano Ronaldo untuk peran penyerang kiri dan Anthony Martial sebagai penyerang tengah.
Carrick mengemban tugas sebagai manajer saat United berjumpa Villarreal pada matchday ke-5 Liga Champions 2021/2022, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB. Pada duel di Estadio de la Caremica itu, United menang dengan skor 2-0.
Setan Merah menang berkat gol-gol yang dicetak Cristiano Ronaldo dan Jadon Sancho. United pun dipastikan lolos ke babak 16 Besar dengan menyandang status juara Grup F, walau masih punya satu laga tersisa.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Peran Baru Ronaldo

Carrick membuat beberapa perubahan jika dibanding era Ole Gunnar Solskjaer. Bukan hanya soal bermainnya Donny van de Beek, tetapi tentang peran yang diberikan pada Ronaldo.
Pada era Solskjaer, Ronaldo berperan sebagai penyerang tengah. Tapi, era Carrick, Ronaldo bermain sebagai penyerang kiri. Sementara, peran sebagai penyerang tengah diberikan pada Martial.
"Kami memulai dengan Ronaldo berada di kiri, dengan Anthony Martial di tengah, dan fleksibilitas yang kami punya di lini depan. Mereka memotong dan berganti posisi," jelas Carrick dikutip dari MEN.
Martial beberapa kali bertukar peran dengan Ronaldo. Ini agak mirip dengan apa yang terjadi di Real Madrid beberapa tahun lalu, dengan Ronaldo dan Benzema di lini depan.
Tanggung jawab
Ronaldo mendapat banyak kritik karena sering dianggap minim kontribusi saat bertahan. Carrick menepisnya. Carrick memastikan bahwa setiap pemain bekerja sama keras baik ketika bertahan maupun menyerang.
"Di mana pun posisi Martial dan Ronaldo, mereka bertahan dengan tanggung jawab dan disiplin. Itu membuat kami menjadi tim yang jauh lebih kuat," ulas eks gelandang Tottenham itu.
"Jika Anda bekerja dengan baik sebagai sebuah tim dan menyatukan paket lengkap, Anda mendapatkan hadiah Anda," tegas Carrick.
Mentalitas

Ronaldo berada dalam banyak momen sulit beberapa pekan ini. Tapi, dia tampil sangat meyakinkan pada duel melawan Villarreal. Carrick sama sekali tidak terkejut atau kaget. Sebab, Carrick mengenal Ronaldo dengan baik.
"Itulah yang dia lakukan, pada laga-laga besar dan momen-momen besar ketika Anda membutuhkan sesuatu maka dia akan hadir. Dia memiliki mentalitas yang dingin dan penuh perhitungan. Dia sangat tenang, dan tidak melewatkan peluang."
"Itulah yang dia miliki dan dia bekerja sangat keras untuk menjadi sebaik saat ini. Saya senang memilikinya dan tidak terkejut dia berhasil mencetak gol," tutup Carrick.
Klasemen Grup F Liga Champions 2021/2022
Sumber: MEN
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions: Liverpool vs Porto di Vidio
Liga Champions 24 November 2021, 23:43
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions: Atletico Madrid vs AC Milan di Vidio
Liga Champions 24 November 2021, 23:16
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions: Manchester City vs PSG di Vidio
Liga Champions 24 November 2021, 22:59
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR