
Bola.net - Borussia Monchengladbach akan menjamu Manchester City di tempat netral pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020/21, Kamis (25/2/2021). Monchengladbach siaga satu, karena lawannya ini sangat berbahaya.
Di Premier League Inggris akhir pekan kemarin, City mengalahkan tuan rumah Arsenal 1-0 melalui gol tunggal Raheem Sterling. Dengan hasil itu, berarti pasukan Josep Guardiola tercatat selalu menang dalam 18 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Bermodal 18 kemenangan beruntun itu, City akan menghadapi Monchengladbach di Puskas Arena, Budapest, Hungaria. Targetnya tentu saja adalah meraih kemenangan, melanjutkan tren positif mereka, dan mengamankan modal berharga menuju leg kedua.
Bicara performa, Monchengladbach bisa dibilang kurang meyakinkan. Dalam tiga laga terakhirnya wakil Jerman itu cuma bisa imbang 0-0 lawan Wolfsburg, serta kalah dengan skor identik 1-2 dari FC Koln dan Mainz di Bundesliga.
Monchengladbach memiliki beberapa pemain berbahaya. Termasuk di antaranya adalah Florian Neuhaus, Lars Stindl, Jonas Hofmann, Allassane Plea, dan Marcus Thuram.
Namun, skuad City jelas tak kalah berkualitas. Nama-nama seperti Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan, Phil Foden, Gabriel Jesus, dan Raheem Sterling siap membawa City memperpanjang catatan kemenangan mereka.
Monchengladbach harus meminimalkan jumlah kesalahan. Blunder kecil pun bisa membuat mereka menjadi korban City yang berikutnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain

Monchengladbach (4-2-3-1): Sommer; Bensebaini, Elvedi, Ginter, Lainer; Neuhaus, Kramer; Thuram, Stindl, Hofmann; Plea.
Pelatih: Marco Rose.
Info skuad: Tidak ada pemain absen.
City (4-3-3): Ederson; Zinchenko, Dias, Stones, Cancelo; Gundogan, Rodri, De Bruyne; Foden, Gabriel Jesus, Sterling.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Ake (cedera).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head (Kompetisi Klub UEFA)
- Pertemuan: 6
- Monchengladbach menang: 1
- Gol Monchengladbach: 8
- Imbang: 2
- City menang: 3
- Gol City: 13.
4 Pertemuan Terakhir
- 24-11-2016 Monchengladbach 1-1 City (UCL)
- 15-09-2016 City 4-0 Monchengladbach (UCL)
- 09-12-2015 City 4-2 Monchengladbach (UCL)
- 01-10-2015 Monchengladbach 1-2 City (UCL).
5 Laga Terakhir Monchengladbach
- 30-01-21 Union Berlin 1-1 Monchengladbach (Bundesliga)
- 04-02-21 Stuttgart 1-2 Monchengladbach (DFB Pokal)
- 07-02-21 Monchengladbach 1-2 Koln (Bundesliga)
- 15-02-21 Wolfsburg 0-0 Monchengladbach (Bundesliga)
- 20-02-21 Monchengladbach 1-2 Mainz (Bundesliga).
5 Laga Terakhir City
- 07-02-21 Liverpool 1-4 City (EPL)
- 11-02-21 Swansea 1-3 City (FA Cup)
- 14-02-21 City 3-0 Tottenham (EPL)
- 18-02-21 Everton 1-3 City (EPL)
- 21-02-21 Arsenal 0-1 City (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor

Monchengladbach cuma menang 5 kali dalam 19 laga terakhirnya di Eropa (M5 S8 K6).
Monchengladbach hanya menang 6 kali dan kalah 3 kali dalam 14 pertandingan di semua kompetisi setelah matchday 6 (M6 S5 K3). Tiga kekalahan itu semuanya dengan skor 1-2 dan di kandang sendiri.
Rekor keseluruhan Monchengladbach melawan tim-tim Inggris: M5 S4 K6 (gol 21-29).
City selalu clean sheet, tak kebobolan, dalam 5 laga terakhirnya di Liga Champions.
City mencetak total 48 gol dalam 19 laga terakhirnya di Liga Champions.
City selalu menang dalam 11 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi.
Dalam 14 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi, City mencatatkan 8 clean sheet dan jika kebobolan, mereka tak kebobolan lebih dari 1 gol.
City selalu menang dalam 18 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Borussia Monchengladbach 0-2 Manchester City.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Juventus, Barcelona, dan Inter Milan Berebut Sergio Aguero
- Juventus Siap Tempur Lawan Man City Demi Dapatkan Locatelli
- Arsenal Kalah Karena Terlalu Menghormati Manchester City
- Ekspresi Selebrasi: Teriakan Mason Mount Hingga Lompatan Nordi Mukiele
- Man City Hanya Menang 1-0, Lawan Arsenal Ternyata Sangat Sulit!
- 5 Pelajaran dari Duel Arsenal vs Manchester City: The Citizen Bakal Makin Sulit Dihentikan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Elche 25 Februari 2021
Liga Spanyol 23 Februari 2021, 16:03
-
Prediksi Tottenham vs Wolfsberger 25 Februari 2021
Liga Eropa UEFA 23 Februari 2021, 16:01
-
Prediksi Atalanta vs Real Madrid 25 Februari 2021
Liga Champions 23 Februari 2021, 14:03
-
Prediksi Borussia Monchengladbach vs Manchester City 25 Februari 2021
Liga Champions 23 Februari 2021, 14:01
-
Prediksi Atletico Madrid vs Chelsea 24 Februari 2021
Liga Champions 22 Februari 2021, 15:03
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR