
Bola.net - Rangkaian leg pertama babak perempat final Liga Champions bakalan dimulai pada Rabu (7/4/2021) dinihari. Salah satunya akan mempertemukan raksasa Inggris, Manchester City dengan Borussia Dortmund.
Duel pertama ini akan digelar di markas Manchester City, yakni The City of Manchester Stadium alias Etihad Stadium. Dortmund baru akan bertindak sebagai tuan rumah pada leg kedua yang dilangsungkan pekan depan.
The Citizens, julukan City, siap menghadapi Dortmund dengan modal kemenangan atas Leicester City pada akhir pekan lalu. Seperti yang diketahui, klub asuhan Josep Guardiola tersebut berhasil mengalahkan Leicester City dengan skor 2-0.
Di sisi lain, Dortmund sedang berada dalam kondisi yang buruk karena baru saja dikalahkan Eintrach Frankfurt dengan skor 1-2. Hasil tersebut membuat peluang mereka untuk berpartisipasi di Liga Champions musim depan semakin mengecil.
Terlepas dari itu, pertandingan antara kedua tim ini diyakini bakalan berlangsung seru. Sebab baik Manchester City dan Dortmund diperkuat oleh sejumlah pemain hebat yang siap memanjakan mata penonton dengan aksi-aksinya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain
Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, John Stones, Ruben Dias, Oleksandr Zinchenko; Kevin de Bruyne, Rodrigo, Ilkay Gundogan; Bernardo Silva, Raheem Sterling, Phil Foden.
Informasi skuad: Semua tersedia.
Pelatih: Josep Guardiola.
Borussia Dortmund (4-1-4-1): Marwin Hitz; Emre Can, Manuel Akanji, Mats Hummels, Raphael Guerreiro; Thomas Delaney; Thorgan Hazard, Jude Bellingham, Mahmoud Dahoud, Marco Reus; Erling Haaland.
Informasi skuad: Axel Witsel (cedera), Dan-Axel Zagadou (cedera), Marcel Schmelzer (cedera), Jadon Sancho (cedera), Youssoufa Moukoko (meragukan).
Pelatih: Edin Terzic
Head to Head dan Performa
5 Pertemuan Terakhir
- 04-08-2010 Borussia Dortmund 3-1 Manchester City (ICC)
- 03-10-2012 Manchester City 1-1 Borussia Dortmund (Liga Champions)
- 04-12-2012 Borussia Dortmund 1-0 Manchester City (Liga Champions)
- 28-07-2016 Borussia Dortmund 1-1 Manchester City (ICC)
- 21-07-2018 Manchester City 0-1 Borussia Dortmund (ICC)
5 Laga Terakhir Manchester City
- 10-03-21 Manchester City 5-2 Southampton (Premier League)
- 13-03-21 Fulham 0-3 Manchester City (Premier League)
- 16-03-21 Manchester City 2-0 Borussia Monchengladbach (Liga Champions)
- 20-03-21 Everton 0-2 Manchester City (Premier League)
- 04-03-21 Leicester City 0-2 Manchester City (Premier League)
5 Laga Terakhir Borussia Dortmund
- 06-03-21 Borussia Monchegladbach 0-1 Borussia Dortmund (DFB Pokal)
- 09-03-21 Borussia Dortmund 2-2 Sevilla (Liga Champions)
- 13-03-21 Borussia Dortmund 2-0 Hertha Berlin (Bundesliga)
- 20-03-21 FC Koln 2-2 Borussia Dortmund (Bundesliga)
- 03-04-21 Borussia Dortmund 1-2 Eintracht Frankfurt (Bundesliga)
Prediksi Skor
Situasi kedua tim terbilang cukup berbeda. Manchester City sedang berada dalam kondisi terbaiknya karena sering meraih hasil positif di berbagai pentas domestik. Sementara Dortmund bisa dibilang inkonsisten jika melihat hasil-hasilnya.
Selain itu juga, semua pemain Manchester City juga tersedia untuk dipilih oleh Josep Guardiola. Sedangkan Edin Terzic harus kehilangan sejumlah pemain penting seperti Axel Witsel dan Jadon Sancho.
Kendati demikian, kehadiran Haaland di lini depan bisa memberikan harapan buat Dortmund. Paling tidak, Die Borussen bisa membuat Manchester City kewalahan meski gagal meraih kemenangan. Prediksi skor akhir 2-1 untuk Manchester City.
Baca Juga:
- 5 Alasan Borussia Dortmund Menang Lawan Manchester City
- 5 Pemain Top Premier League yang Pindah ke Rival: Dari Carlos Tevez hingga Alan Smith
- Bukan Lionel Messi, Prioritas Utama Manchester City Adalah Erling Haaland
- Sabda Solskjaer: Legenda Rival Sekota, Manchester United Mustahil Rekrut Sergio Aguero
- Final Carabao Cup Tottenham vs Manchester City Bisa Dihadiri 8.000 Fans di Wembley
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund, 7 April 2021
Liga Champions 5 April 2021, 16:56
-
5 Alasan Borussia Dortmund Menang Lawan Manchester City
Bundesliga 5 April 2021, 15:29
-
Sikat Leicester, Man City Semakin Dekat dengan Gelar Juara
Galeri 5 April 2021, 11:44
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR