
Di pertemuan sebelumnya yang berlangsung di Prancis, anak asuhan Rafael Benitez berhasil meninggalkan Stade Velodrome dengan kepala tegak usai meraih poin menyusul skor akhir 2-1 untuk Il Partenopei.
Rafael Benitez kini memegang rekor bagus dengan dua kali menang dari tiga laga Liga Champions yang sudah ia jalani di Grup F. Namun timnya saat ini duduk di peringkat ketiga, di belakang pemimpin klasemen Arsenal dan Borussia Dortmund akibat perbedaan agresivitas gol.
Laga kali ini Marseille harus puas dengan label tim underdog menyusul rekor buruk mereka yang selalu kalah di tiga laga terakhir di Liga Champions yang mereka jalani. Tim asuhan Elie Baup hanya menjadi lumbung poin bagi tiga raksasa lain di Grup F.
Parahnya lagi, di lima laga terakhir yang dijalani Marseille di Ligue 1, mereka selalu gagal untuk meraih kemenangan. Kali terakhir mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Stade Rennais. Namun hasil ini terbilang cukup baik mengingat di lima laga sebelumnya di kompetisi domestik, Marseille selalu kalah!
Jose Callejon bakal jadi aktor penting yang akan menentukan kemenangan Napoli nanti. Statistik menunjukkan ia hingga kini sudah mencetak delapan gol dari 12 kali penampilan di kompetisi eropa. Tujuh gol ia lesakkan saat masih berbaju Real Madrid.
Il Partenopei juga memiliki rekor bagus di Serie A musim ini. Dari 16 laga yang sudah digelar, Gonzalo Higuain cs bisa memenangkan 14 di antaranya. Selain itu di giornata terakhir, tim bisa menumbangkan Catania, 2-1.
Semenjak dua bulan lalu, Marseille tercatat hanya dua kali mengakhiri laga tanpa kebobolan alias clean sheet. Rasa-rasanya hanya keajaiban yang bisa membuat mereka lolos dari grup ini. Bahkan untuk sekedar mengalahkah Napoli pun bakal jadi tugas yang berat.
Marseille bakal kehilangan Lucas Mendes dan Rod Fanni. Sementara itu, Rafael Benitez akan bisa menampilkan skuat intinya, mengingat hanya ada Camilo Zuniga dan Miguel Angel Britos yang kini perlu menerima perawatan.
Melihat kondisi kedua tim yang bagaikan langit dan bumi, sepertinya Napoli tak akan menemui halangan berarti untuk mendulang tiga poin di laga ini. Bahkan jika mampu menang besar dan laga antara Arsenal vs Dortmund berakhir imbang, ini bisa jadi kesempatan Napoli untuk menyeruak di antara 'raksasa' lainnya. (bola/rer)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain

Marseille: Mandanda, Morel, Abdallah, Diawara, N'Koulou, Cheyrou, Romao, Valbuena, Thauvin, A Ayew, Gignac
Head to Head

23/10/13 Marseille 1 - 2 Napoli
Lima laga terakhir

19/10/13 Roma 2 - 0 Napoli
23/10/13 Marseille 1 - 2 Napoli
27/10/13 Napoli 2 - 0 Torino
31/10/13 Fiorentina 1 - 2 Napoli
03/11/13 Napoli 2 - 1 Catania
Marseille:
07/10/13 Marseille 1 - 2 PSG
19/10/13 Nice 1 - 0 Marseille
23/10/13 Marseille 1 - 2 Napoli
26/10/13 Marseille 2 - 3 Stade de Reims
02/11/13 Stade Rennais FC 1 - 1 Marseille
Komparasi Skuat

Rata-rata umur skuat: 26.8
Termuda: 19 (J. Radošević)
Tertua: 38 (R. Colombo)
Pemain di bawah 21 tahun : 1
Pemain asing: 18
Pemain non-Eropa: 13
Marseille:
Rata-rata umur skuat: 25.3
Termuda: 19 (B. Mendy)
Tertua: 34 (S. Diawara)
Pemain di bawah 21 tahun: 7
Pemain asing : 9
Pemain non-Eropa: 9
Prediksi

Oleh karena itu, Bolanet memprediksikan laga ini akan berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Napoli, bagaimana menurut Bolanetters?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview: Dortmund vs Arsenal, Kabur Dari 'Neraka'
Liga Champions 5 November 2013, 18:50
-
Preview: Napoli vs Marseille, Ungguli Raksasa
Liga Champions 5 November 2013, 16:48
-
Preview: Barcelona vs Milan, Buka Keran Gol Messi
Liga Champions 5 November 2013, 14:00
-
Preview: Chelsea vs Schalke, Jaga Tradisi Cleansheet
Liga Champions 5 November 2013, 11:50
-
Preview: PSG vs Anderlecht, Pembantaian Lagi?
Liga Champions 4 November 2013, 20:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR