
Bola.net - Otoritas sepak bola Eropa, UEFA resmi mengulang undian 16 besar Liga Champions 2021/22. Sejumlah pertandingan menarik akan tersaji di fase knockout ini.
Undian 16 besar UCL ini sebenarnya sudah digelar beberapa jam yang lalu. Namun karena kesalahan teknis di software, sehingga undian ini harus diulang.
Untuk mencegah kesalahan yang sama terulang, UEFA menambah satu langkah di undian ini. Setelah software menunjukkan siapa saja tim yang bisa dihadapi, maka tim-tim tersebut akan divalidasi oleh panelis independen dari UEFA untuk mencegah situasi serupa terjadi.
Undian ini masih dipandu oleh sekretaris deputi UEFA, Giorgio Marchetti. Sementara Andrey Arshavin juga akan membantu jalannya pengundian ini.
Tim mana yang akan berhadapan di 16 besar nanti? Simak selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Dua Laga Akbar
Di hasil undian ini, ada dua partai yang bisa dilabeli sebagai big match.
Laga pertama adalah Inter Milan. Mereka yang awalnya seharusnya bertemu dengan Ajax Amsterdam, kini mereka harus berhadapan dengan Liverpool.
Sementara PSG yang awalnya bertemu Manchester United, kini mereka bertemu lawan yang sama beratnya. Mereka akan menghadapi Real Madrid.
Bertemu Lagi
Di undian ulang ini ada satu hasil yang sama denhgan undian pertama.
Laga itu adalah Chelsea kontra Lille. Di undian pertama, Chelsea dipertemukan dengan Lille di undian ke tujuh.
Sementara di undian ulang, kedua tim kembali dipertemukan di undian kelima.
Hasil Undian 16 Besar Liga Champions
- FC Salzburg vs Bayern Munchen
- Sporting Lisbon vs Manchester City
- Benfica vs Ajax
- Chelsea vs Lille OSC
- Atletico Madrid vs Manchester United
- Villarreal vs Juventus
- Inter Milan vs Liverpool
- PSG vs Real Madrid
Jadwal 16 Besar Liga Champions
UEFA mengonfirmasi bahwa pertandingan 16 besar Liga Champions akan dimulai pada bulan Februari 2022. Tim runner up akan berstatus sebagai tuan rumah terlebih dahulu.
Untuk leg pertama akan digelar pada tanggal 22-23 Februari 2022 sementara leg kedua akan digelar 8-9 Maret 2022.
Baca Juga:
- UEFA Undi Ulang 16 Besar UCL, Pep Guardiola: Kalau Gak Diulang Malah Aneh!
- UEFA Lakukan Blunder, Undian 16 Besar Liga Champions Resmi Diulang
- Manchester United Terindikasi Dicurangi, Undian 16 Besar UCL Bakal Diulang?
- Penggawa Bayern Munchen Dominasi Starting XI Terbaik Fase Grup Liga Champions 2021/2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG Jumpa Real Madrid, Inilah Hasil Undian Ulang 16 Besar Liga Champions 2021/22
Liga Champions 13 Desember 2021, 21:17 -
UEFA Lakukan Blunder, Undian 16 Besar Liga Champions Resmi Diulang
Liga Champions 13 Desember 2021, 19:56 -
Barcelona Ingin Datangkn Pulisic dari Chelsea Pada Bulan Januari 2022
Liga Spanyol 13 Desember 2021, 18:41
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR