
Bola.net - Real Madrid meraih kemenangan nyaman 3-0 atas Brest pada Kamis 30 Januari 2025 dini hari WIB yang mengantarkan mereka naik di klasemen Liga Champions.
Rodrygo menjadi pembuka skor melalui assist Luka Modric, sebelum Jude Bellingham menggandakan keunggulan di babak kedua. Rodrygo lantas menuntaskan brace-nya di menit ke-78 untuk memastikan kemenangan tim.
Bellingham dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam pertandingan tersebut setelah mencetak satu gol, mencatat 94% umpan akurat, dan membuat satu umpan kunci.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Bellingham Berbicara
Bellingham lantas bicara dengan media setelah kemenangan yang memastikan Real Madrid finis di posisi ke-11 dalam fase liga UCL. Ia menjelaskan dinamika tim dalam beberapa pertandingan terakhir.
“Ada perasaan positif dalam hal bagaimana kami mengelola peluang dan kami lebih terorganisir di pertahanan. Orang-orang mengatakan bahwa trio depan bermain dengan baik, itu bagus,” kata Bellingham.
Real Madrid kini harus memainkan dua pertandingan tambahan sebelum mengamankan tempat mereka di babak 16 besar. Bellingham tidak terlalu antusias dengan perkembangan ini.
“Sulit untuk memainkan beberapa pertandingan tambahan. Kami juga sudah bermain di Piala Liga, Super Cup, dan pertandingan liga. Rasanya kami selalu bepergian dan bermain, dan itu melelahkan," imbuh Bellingham.
“Meski begitu, seperti yang saya katakan di kesempatan lain, format Liga Champions ini akan bertahan selama beberapa tahun, jadi tidak perlu mengeluh."
Melihat ke Depan
Terakhir, ia menyinggung kemungkinan menghadapi Manchester City di babak play-off dan apa yang bisa diharapkan dari tim yang sedang tidak dalam performa terbaik tersebut.
“Mereka sedang mengalami masa sulit, tetapi mereka adalah tim dengan kualitas sangat tinggi bersama Pep. Dengan kualitas yang mereka miliki, akan sulit untuk mengalahkan mereka jika kami bertemu.”
“Saya juga ingin menyebut Celtic karena mereka pantas berada dalam undian, mereka tampil sangat baik. Kami akan menghadapi pertandingan dengan kerendahan hati,” tutup Bellingham.
Klasemen Liga Champions 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Terbaru Arsenal: David Raya Cedera Jelang Melawan Man City
Liga Inggris 30 Januari 2025, 16:16
-
Bagaimana Jika Real Madrid Ketemu Man City di Playoff Liga Champions, Ancelotti?
Liga Champions 30 Januari 2025, 15:04
-
Man City vs Club Brugge: Napas Lega The Citizens
Galeri 30 Januari 2025, 12:24
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR