Bola.net - - Meski dituntut untuk meraih kemenangan dengan skor besar, Arsenal dipastikan tidak akan tampil dengan kekuatan terbaiknya saat melawan Bayern Munchen. Mesut Ozil dipastikan absen, sementara Alexis Sanchez masih belum dipastikan akan tampil sejak menit awal laga.
"Saya belum memutuskan tentang hal tersebut [memainkan Sanchez]. Ozil tidak masuk dalam skuat. Ini akan menjadi skuat yang sama dengan yang kami bawa saat melawan Liverpool," ucap Manajer Arsenal, Arsene Wenger di laman resmi klub.
Arsenal dalam posisi genting terkait peluangnya untuk bisa lolos dari babak 16 besar Liga Champions. Mereka kalah dengan skor 5-1 pada laga leg pertama saat bermain di Allianz Arena. Kondisi ini tentu saja membuat The Gunners harus berupaya keras saat bermain di Emirates pada Rabu (8/3) esok.
Kemenangan dengan skor minimal 4-0 lah yang bisa melenggangkan jalan The Gunners.
Jika merujuk pernyataan Wenger bahwa ia akan membawa tim yang sama seperti saat melawan Liverpool, maka kemungkinan untuk mencadangkan Sanchez kembali bisa saja terjadi. Pemain asal Chile ini jadi cadangan pada laga melawan Liverpool.
Namun, Wenger tidak memberi penjelasan lebih detail apakah akan kembali mencadangkan Sanchez. Berbeda dengan kondisi yang kini sedang menimpa Ozil. Pelatih berusia 67 tahun ini menilai bahwa playmaker asal Jerman masih belum berada dalam kondisi yang sepenuhnya bugar.
"Saya merasa Ozil tidak siap secara fisik. Dia hanya sekali terlibat dalam sesi latihan pada hari Minggu dan dia baru saja sembuh dari sakit. Dia absen sepanjang pekan lalu," tutup Wenger.
Baca Ini Juga:
- Barcelona Dukung Napoli Kalahkan Madrid
- Ronaldo is Back, Inilah Skuat Real Madrid Kontra Napoli
- Data dan Fakta Liga Champions: Napoli vs Real Madrid
- Prediksi Napoli vs Real Madrid 8 Maret 2017
- Ribery: Leg Kedua Lawan Arsenal Bukan Laga Friendly
- Usai Bantai Eibar, Lucas Vazquez Incar Napoli
- Pukul Roma Jelang Madrid, Bukti Kekuatan Napoli
- James Rodriguez: Kalahkan Eibar, Modal Besar Pergi ke Napoli
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Enrique: Barca Bisa Cetak Enam Gol!
Liga Champions 7 Maret 2017, 23:56
-
Enrique Minta Camp Nou Beri Teror Pada PSG
Liga Champions 7 Maret 2017, 23:04
-
Suarez: Barca Ingin Membuat Sejarah
Liga Champions 7 Maret 2017, 21:51
-
Draxler: Lawan MSN Bukan Hal yang Sulit
Liga Champions 7 Maret 2017, 20:11
-
Hadapi Bayern, Arsenal Diprediksi Bisa Menang
Liga Champions 7 Maret 2017, 19:23
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR