
Bola.net - Barcelona menatap laga melawan Bayern Munchen di perempat final Liga Champions 2019/2020 dengan rasa optimis. Namun, yang didapat Barcelona adalah hasil memalukan karena kalah dengan skor sangat telak.
Bayern Munchen tampil superior ketika membantai Barcelona dengan skor telak 8-2 dalam partai perempat final Liga Champions 2019/20 yang dihelat di Estadio da Luz, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.
Hasil ini membuat Bayern Munchen akan melaju ke semifinal. Sedangkan, bagi Barcelona, mereka dipastikan punya musim yang sangat buruk. Barcelona tidak mendapat satu pun gelar juara pada musim 2019/2020.
Sebelum kalah memalukan dari Bayern Munchen, kubu Barcelona sempat sesumbar. Ada yang menyebut Robert Lewandowski tidak selevel dengan Lionel Messi. Lalu, ada yang membawa serta PlayStation ke Lisbon.
Yuk, simak sesumbar Barcelona sebelum akhirnya dibantai Bayern Munchen dengan skor 8-2.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Arturo Vidal: Messi vs Lewandowski

"Lewandowski luar biasa, sangat berbahaya, pencetak gol yang tak kenal lelah," buka Arturo Vidal kepada Sport.
"Saya bermain bersama dia selama tiga tahun. Saya tahu bagaimana dia menyiapkan diri."
"Bakal sangat sulit menghentikan dia, tapi membandingkannya dengan Leo [Messi] itu mustahil, sebab Leo berasal dari planet lain -- meski Lewandowski adalah striker terbaik di dunia, di samping Luis Suarez," imbuhnya.
Arturo Vidal: Lawannya Barcelona, Bukan Tim Bundesliga

"Mereka seharusnya tahu bahwa mereka tidak akan bermain melawan tim Bundesliga [pada Sabtu dinihari nanti]. Mereka bakalan bermain melawan Barcelona," ucap Vidal seperti yang dikutip dari Marca.
"Kami adalah tim terbaik di dunia, namun belum menunjukkan itu di lapangan dan kami gagal di La Liga."
"Kami memiliki Leo [Lionel Messi] beserta pemain papan atas lainnya, dan kami ingin menunjukkan itu," ucap pemain asal Chile.
Quique Setien: Lewandowksi Hebat?

"[Lewandowski] adalah pemain yang hebat, tapi saya pikir dia tidak berada di level Leo," ucap Setien dalam konferensi pers jelang pertandingan, seperti yang dikutip dari Marca.
"Saya pikir itu sudah jelas. Benar kalau performanya sedang bagus dan dia sangat dibantu oleh rekan setimnya. Dia dalam kondisi yang bagus, begitu juga dengan Leo, dan kami telah melihatnya saat melawan Napoli," lanjutnya.
Quique Setien: Bayern Munchen Tim Hebat?

"Kami tahu kekuatan lawan kami dan saya tidak akan meremehkannya. Angka-angka itu bukan hanya angka, itu adalah kapasitas kemampuan mereka," buka Setien kepada Sport.
"Mereka tim luar biasa, tapi kami juga. Itulah faktanya. Banyak hal soal mereka yang membuat kami khawatir, mereka tim komplet."
"Mereka menekan Anda dengan baik, kami tahu itu. Namun, kita lihat saja apakah kami bisa mengalahkan tekanan itu. Jika kami bisa melewatinya, kami bisa melukai mereka," imbuhnya.
"Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang seimbang, dengan berbagai alternatif dari kedua sisi. Kami bisa bicara banyak pada pertandingan kali ini."
Griezmann dan Rencana Main PS

"Saya sudah menyiapkan koper untuk tinggal di Lisbon sampai 23 Agustus [final]. Saya bahkan membawa PlayStation," ujar Antoine Griezmann di laman resmi Barcelona.
"Kami harus melewati tiga pertandingan lagi untuk menjuarai Liga Champions, kami punya kemampuan untuk melakukannya. Setiap tim punya peluang sama untuk memenangi satu pertandingan."
"Bayern bermain sangat baik, mereka punya striker top, tapi kami juga punya kemampuan untuk memainkan pertandingan hebat. Kami harus memaksimalkan kekuatan kami dan berusaha lolos," tambah Griezmann.
Sumber: Berbagai Sumber
Ingin tahu jadwal dan highlight pertandingan Liga Europa/Liga Champions lainnya? Klik di sini.
Baca Ini Juga:
- Barcelona 2-8 Bayern, Lionel Messi Dinilai Tak Pantas Jadi Kapten
- Thomas Muller Lebih Suka Mana, 8-2 vs Barcelona atau 7-1 vs Brasil?
- Potret-potret Merana Para Pemain Barcelona Dibantai Bayern Munchen 2-8
- Barcelona 2-8 Bayern dan Pembantaian-pembantaian di Liga Champions
- Real Madrid dan Barcelona Kandas, Akhir Hegemoni Spanyol di Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lionel Messi, Lebih Dari Sekadar Mimpi Bagi Inter Milan
Liga Italia 16 Agustus 2020, 20:05
-
Andai Tinggalkan Barcelona, Ini 6 Klub yang Mungkin Dituju Leo Messi
Liga Spanyol 16 Agustus 2020, 14:15
-
Cuci Gudang Barcelona: Hanya 4 Pemain Masuk Kategori Not for Sale, Bagaimana Messi?
Liga Spanyol 16 Agustus 2020, 14:00
-
Terungkap! Barcelona Pernah Tolak Alphonso Davies, Pemain yang Lewati Lionel Messi
Bundesliga 16 Agustus 2020, 07:17
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR