
Bola.net - Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski memainkan peran besar dalam kemenangan timnya atas Barcelona. Kesuksesan ini pun disambut gembira oleh sang pemain.
Bayern menantang Barcelona dalam matchday pertama fase grup Liga Champions, Rabu (15/9/2020) dini hari WIB. Pasukan Julian Nagelsmann menang 3-0 di Camp Nou.
Thomas Muller menjadi penjebol pertama gawang Barcelona di babak pertama. Setelah itu, Lewandowski menambah derita Barcelona dengan mencetak dua gol di paruh kedua.
Kekalahan ini membuat Barcelona menjadi juru kunci di Grup E. Sementara raksasa Jerman tersebut menduduki puncak klasemen dengan tiga poin.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Hari yang Sempurna
Bayern mampu membuat Barcelona tidak berkutik di depan pendukungnya sendiri. Tak ayal, perasaan Lewandowski menjadi begitu bahagia.
"Kami bisa puas dengan performa kami. Itu bagus," kata Lewandowski di situs resmi klub.
"Kami menunjukkan sejak menit pertama bahwa kami ingin menang. Kami mengendalikan permainan, itu penting. Barca jarang mengancam gawang kami. Itu adalah hari yang sempurna.”
Suporter di Stadion
Suporter sudah bisa menyaksikan laga Liga Champions secara langsung di stadion. Lewandowski berharap keadaan segera kembali normal.
“Selalu menyenangkan berada di lapangan dan mendengar lagu UCL bersama penonton. Itu perasaan yang hebat," lanjutnya.
"Memang, stadion tidak terlalu penuh, tapi mudah-mudahan semuanya akan segera kembali normal."
Sumber: FC Bayern Munchen
Baca Juga:
- Barcelona Digasak Bayern Tiga Gol Tanpa Balas, Garcia: Skornya Tidak Adil
- Galeri Foto: Kemenangan 3-0 Bayern Munchen atas Barcelona
- Kocak! Inilah Meme-Meme Barcelona Usai Dipermalukan Bayern Munchen 0-3
- 5 Pelajaran dari Duel Barcelona vs Bayern Munchen: No Messi No Party
- Ronald Koeman Mengaku, Ada Beda Kualitas Antara Barcelona dan Bayern
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Dua Kekurangan yang Bikin Barcelona Dipermak Bayern Munchen
Liga Champions 15 September 2021, 21:30
-
Ketika Thomas Muller Dimainkan, di Situlah Barcelona Kebobolan
Liga Champions 15 September 2021, 15:49
-
'Ronald Koeman, 3-5-2 vs Bayern Munchen, dan Barcelona pun Jadi Everton Cabang Spanyol'
Liga Champions 15 September 2021, 13:59
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR