- Pelatih PSG, Thomas Tuchel, menjamin bahwa penyerang Neymar akan bermain di laga melawan Liverpool. Namun, pelatih asal Jerman tersebut enggan membocorkan dimana dan peran apa yang dimainkan Neymar.
Neymar adalah pemain yang punya peran sangat krusial untuk PSG. Pemain asal Brasil itu jadi andalan di lini serang PSG bersama Edinson Cavani dan Kylian Mbappe.
Kebugaran Neymar sempat diragukan bisa tampil melawan Liverpool di babak penyisihan grup Liga Champions, Rabu (19/9/2018) dini hari WIB. Sebab, Neymar baru saja menjalani laga internasional bersama dengan timnas Brasil.
Namun, Tuchel memastikan jika pemain berusia 26 tahun tersebut dalam kondisi siap. Bahkan, Tuchel sengaja menyimpan Neymar pada laga terakhir PSG di Ligue 1. Neymar tidak bermain saat PSG menang 4-0 lawan Saint-Etienne.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pasti Main Lawan Liverpool
Sebagai bagian dari strategi, Thomas Tuchel tidak akan membocorkan peran apa yang akan dijalani oleh Neymar. Namun, eks pelatih Borussia Dortmund memastikan bahwa Neymar pasti bermain pada laga di Anfield.
“Saya tidak akan memberi tahu kepada Anda, tentu saja itu tidak akan saya bicarakan. Apa yang saya bisa pastikan adalah dia akan bermain lawan Liverpool. Tapi, di mana peran dia bermain, saya tidak akan memberitahu,” ucap Tuchel.
Neymar untuk sementara menjadi pencetak gol paling banyak PSG di Ligue 1 musim 2018/19. Eks pemain Barcelona sudah mencetak empat gol dari empat laga. Jumlah gol yang dicetak oleh Neymar sama dengan milik Mbappe.
Tak Ragukan Angel Di Maria
Selain Neymar, Tuchel juga bakal tetap memainkan Angel Di Maria. Namun, dia tidak akan membuka peran apa yang disiapkan untuk winger asal Argentina tersebut. Sebab, Tuchel ingin menjaga rahasia taktiknya dari Liverpool.
“Saya tidak sedang mengambil resiko dengan mempercayai Di Maria. Untuk peran di posisi apa pun, sama seperti Neymar, saya tidak akan pernah memberi tahu Anda. Itu hanya akan memudahkan Liverpool mempersiapkan diri,” tandas Tuchel.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs PSG Dipandang Bak Partai Final Liga Champions
Liga Champions 18 September 2018, 19:29
-
Tanpa Ronaldo, Madrid Dianggap Jadi Lebih Berbahaya
Liga Spanyol 18 September 2018, 16:45
-
Seperti Perawan, Klopp Sebut Pengalaman Berharga Liverpool di Liga Champions
Liga Champions 18 September 2018, 14:40
-
Henderson Minta Skuat Liverpool Abaikan Neymar yang Doyan Diving
Liga Champions 18 September 2018, 12:40
-
Liverpool vs PSG: Verratti Absen, Henderson Percaya Diri
Liga Champions 18 September 2018, 12:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR