Bola.net - Chelsea dan Villarreal akan bertarung di ajang UEFA Super Cup atau Piala Super Eropa 2021, Kamis (12/8/2021). Manajer Chelsea, Thomas Tuchel mengungkapkan respeknya pada Villarreal dan pelatih mereka, Unai Emery.
Chelsea adalah juara Liga Champions 2020/21, sedangkan Villarreal adalah juara Liga Europa. Dua tim ini belum pernah bertemu sebelumnya. Pertandingan mereka akan digelar di Windsor Park, Belfast, Irlandia Utara.
Menurut Tuchel, Emery adalah pelatih yang hebat. Selain itu, Tuchel juga mengingatkan timnya untuk waspada karena lawan mereka ini adalah tim asal Spanyol.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Emery dan Spesialisasinya di Liga Europa
Emery sudah empat kali menjuarai Liga Europa. Sebelum bersama Villarreal, mantan manajer Arsenal itu tiga kali beruntun menjuarai kompetisi tersebut bersama Sevilla, yakni pada musim 2013/14, 2014/15, dan 2015/16.
"Saya benar-benar respek pada Villarreal. Saya benar-benar respek pada Unai Emery," kata Tuchel kepada UEFA.com.
"Mereka bisa saja menyebut trofi [Liga Europa] sebagai trofi Unai Emery dalam waktu dekat!"
"Dia luar biasa. Dia sudah lima kali ke final dan empat kali juara - itu gila."
Waspada Melawan Tim asal Spanyol
"Melawan tim-tim Spanyol, Anda harus ekstra-waspada," lanjut Tuchel.
"Mereka suka pertandingan seperti ini, dan mereka memainkannya dengan penguasaan bola, serta dengan keberanian yang sangat tinggi. Saya rasa mereka akan turun [dengan perasaan] tanpa beban.
"Namun, apa yang lebih baik daripada mengawali musim dengan sebuah final Eropa? Kami akan menghadapinya dengan sangat, sangat serius, dan melakukan yang terbaik demi meraih trofi," tegas Tuchel.
Sumber: UEFA.com
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi UEFA Super Cup: Chelsea vs Villarreal 12 Agustus 2021
- Data dan Fakta UEFA Super Cup: Chelsea vs Villarreal
- Jadwal Piala Super Eropa 2021: Chelsea vs Villarreal
- Jadwal dan Live Streaming UEFA Super Cup 2021: Chelsea vs Villarreal di Vidio
- Didominasi Tim Spanyol, Ini Daftar Pemenang Piala Super Eropa dalam Dekade Terakhir
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Link Live Streaming Chelsea vs Villarreal di Vidio
Liga Champions 11 Agustus 2021, 23:59 -
Eks Liverpool Ini Bisa Bantu Chelsea Mendapatkan Jules Kounde, Caranya?
Liga Inggris 11 Agustus 2021, 23:39 -
Chelsea Terima Tawaran AS Roma Buat Tammy Abraham, Harganya Oke Juga
Liga Inggris 11 Agustus 2021, 23:20 -
Direktur AS Roma akan Terbang ke London untuk Bungkus Transfer Tammy Abraham
Liga Italia 11 Agustus 2021, 16:01 -
Edin Dzeko Sudah Dijadwalkan Tes Medis dan Tanda Tangan Kontrak di Inter Milan
Liga Italia 11 Agustus 2021, 15:16
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR