
Bola.net - - AS Roma menang 2-1 saat menjamu Porto di Stadio Olimpico pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2018/19, Rabu (13/2). Gelandang muda Nicolo Zaniolo menjadi pahlawan kemenangan Roma dengan dua golnya.
Roma unggul 2-0 terlebih dahulu melalui doppietta yang dicetak Nicolo Zaniolo pada menit 70 dan 76. Porto bisa mencuri satu gol tandang lewat Adrian Lopez di menit 79.
Mencetak gol di Liga Champions dan berselebrasi di hadapan Curva Sud, bagi Zaniolo adalah sebuah momen yang sangat indah. Dia takkan bisa melupakannya.
Scroll terus ke bawah.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Ambisi Terus Mencetak Gol
"Saya sangat bahagia," kata Zaniolo, seperti dikutip UEFA.com. "Hampir tak bisa diungkapkan dengan kata-kata."
"Saya takkan pernah melupakan malam ini."
"Berselebrasi di hadapan Curva Sud rasanya sungguh luar biasa. Saya harap saya bisa mencetak gol-gol penting lebih banyak lagi untuk Roma."
Leg kedua di Portugal, di Estadio do Dragao, akan digelar pada 6 Maret mendatang. Roma sementara memegang keunggulan, tapi posisi mereka belum aman.
"Kebobolan satu gol itu bisa berisiko buat kami di leg kedua. Namun kami akan terus bekerja keras untuk coba menyelesaikan pekerjaan ini di Portugal."
"Kami mempersiapkan diri untuk tidak memberi mereka banyak kesempatan malam ini, dan kami akan melakukan yang sama di leg kedua," tegas Zaniolo.
Berita Video
Berita video PSG meraih kemenangan atas Manchester United 2-0 sekaligus menghentikan rekor tak terkalahkan Ole Gunnar Solskjaer juga berkat dukungan suporter dan performa apik Angel di Maria.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bailly Akui Gol Pertama PSG Runtuhkan Kepercayaan Diri MU
Liga Champions 13 Februari 2019, 23:58
-
Kroos: Tak Ada Alasan untuk Remehkan Ajax
Liga Champions 13 Februari 2019, 21:29
-
Schmeichel Gagal Paham Dengan Komentar Gary Neville
Liga Champions 13 Februari 2019, 20:54
-
Neville Anggap Duel MU VS PSG Sudah Berakhir
Liga Champions 13 Februari 2019, 20:17
-
Bekuk MU, PSG Disebut Bermain Dengan Sempurna
Liga Champions 13 Februari 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR