Bola.net - Bola.net - Meminjam pemain di antara tim sepak bola sudah berlangsung sejak lama. Hal itu juga berlaku di kompetisi besar seperti Premier League.
Opsi pinjaman biasanya diambil klub karena untuk menekan pengeluaran klub di bursa transfer. Dengan transfer pinjaman, klub tidak perlu mengeluarkan dana besar untuk mendapatkan pemain hebat.
Banyak pemain yang mendapat keuntungan besar dari sistem peminjaman tersebut. Bahkan ada pemain pinjaman yang tampil impresif dan membantu timnya memenangkan gelar Premier League.
Berikut ini tiga pemain yang menjuarai gelar Premier League dengan status pinjaman seperti dilansir Sportskeeda.
Carlos Tevez

Carlos Tevez
Carlos Tevez pertama kali muncul di Premier League dengan berseragam West Ham. Pemain Argentina itu membuat debutnya dengan Manchester United pada 15 Agustus 2007 setelah didatangkan dengan status pinjaman selama dua musim.Pada musim pertamanya di klub, ia membentuk kombinasi yang mematikan bersama dengan Wayne Rooney dan Cristiano Ronaldo sehingga mampu membawa United meraih gelar liga kedua berturut-turut. Tevez mencetak 14 gol dan setahun kemudian mengulangi kesuksesannya dengan memenangkan Premier League dan Liga Champions.
Tevez memenangkan banyak gelar dengan Setan Merah termasuk dua gelar liga, Piala Liga, Piala Dunia Antar Klub dan gelar Liga Champions selama dua tahun di Old Trafford. Tevez merupakan salah satu striker paling mematikan di Premier League dan kemudian memenangkan gelar liga lagi dengan Manchester City.
Nathan Dyer

Nathan Dyer
Nathan Dyer dipinjam Leicester City dari Swansea City dan merupakan bagian dari tim yang memenangkan gelar Premier League bersejarah klub. Dyer membuat 12 penampilan dan mencetak satu gol pada musim 2015/16 dan menerima medali juara setelah tampil lebih dari lima pertandingan.Pemain Inggris tersebut kembali ke Swansea setelah masa pinjamannya selesai dan saat ini sedang berjuang melawan degradasi dengan klubnya. Dyer belum mencetak gol dan membuat assist pada musim ini.
Henrik Larsson

Henrik Larsson
Mantan striker Manchester United, Henrik Larsson didatangkan dengan status pinjaman dari Helsingborg dengan kontrak enam bulan pada tahun 2007. Striker Swedia itu adalah bagian dari skuat yang memenangkan gelar Premier League.Dia membuat tujuh penampilan dan juga mencetak gol selama waktunya di klub. Kemudian manajer klub Alex Ferguson mengaku ingin mempertahankan sang striker tetapi gagal membujuk Larrson untuk memperpanjang masa tinggalnya.
Larsson pernah bermain untuk Barcelona dan menghabiskan sebagian besar karirnya bersama dengan raksasa Skotlandia Celtic. Larsson juga pernah menjadi kapten Swedia dan memainkan 106 pertandingan untuk negaranya, mencetak 37 gol, selama 16 tahun karirnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Walau Belum Pulih Namun Lukaku Diharap Bisa Tampil Lawan Chelsea
Liga Inggris 11 Mei 2018, 21:46
-
Nyaris Adu Jotos, Pogba dan Noble Malah Disebut Kasmaran
Liga Inggris 11 Mei 2018, 21:24
-
Elegan! Ini Penampakan Jersey Ketiga Manchester United 2018/2019
Open Play 11 Mei 2018, 15:57
-
Perpisahan Carrick Tak Membuat Mourinho Sedih
Liga Inggris 11 Mei 2018, 15:50
-
5 Alasan MU Harus Rekrut Willian
Editorial 11 Mei 2018, 15:06
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR